60DTK.COM – Wali Kota Gorontalo Adhan Dambea mengingatkan kepada seluruh lurah untuk terus memperhatikan warganya, jangan ada yang kelaparan.
“Saya ingatkan kepada camat dan lurah, jangan ada warga yang kelaparan,” tegas Adhan saat berikan sambutan pada Paripurna Serah Terima Jabatan, Senin (03/03/2025).
Tak hanya warga yang kelaparan, Adhan juga mengatakan lurah harus memberikan pelayanan maksimal kepada warga yang sakit dan sangat membutuhkan bantuan.
“Ini adalah salah satu cara meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, jangan ada yang sakit. Kalau ada yang lapar dan sakit, segera harus layani,” kata Adhan.
Adhan menambahkan, apabila pada prinsipnya lurah harus memberikan pelayanan yang ekstra kepada warganya. Apabila hal itu tidak dilakukan maka pemerintah bisa memberikan punishment.
“Saya tujuh hari akan melayani masyarakat. 5 hari di kantor wali kota, 2 hari di AD Center. Jadi lurah jangan hanya menuntut hak, kemudian tidak bekerja maksimal,” imbuhnya. (adv)