Bupati Nelson Minta Bantuan Sosial untuk 14.900 KK Segera Disalurkan

Bupati Gorontalo Nelson bersama sejumlah pimpinan OPD saat melaksanakan rapat melalui Video Conference di Ruang Upango Kantor Badan Keuangan, Senin (06/04/2020). Foto : Humas/Kominfo.

60DTK – Kab. Gorontalo : Kurang lebih sebanyak 14.900 Kepala Keluarga (KK) di Kabupaten Gorontalo dipastikan akan menerima bantuan sosial dari pemerintah daerah setempat.

Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Gorontalo Husain Ui mengatakan, Bupati Gorontalo telah memerintahkan agar bantuan sosial tersebut segera bahkan secepat mungkin untuk disalurkan.

Bacaan Lainnya

Baca Juga : Ingat! Persyaratan Penerima Bantuan Sosial Masyarakat Miskin Tidak Boleh Merokok

“Perintah pak bupati, bantuan ini segera dan secepat mungkin untuk disalurkan kepada masyarakat yang mengalami dampak covid-19,” kata Husain Ui di Kantor Bupati Gorontalo, Senin (06/04/2020).

Terkait dengan data penerima bantuan kata Husain, jumlah tersebut telah di finalisasi melalui rapat antara pihak-pihak terkait khususnya Dinas Sosial dengan Bupati Gorontalo.

Baca Juga : Pemkab Gorontalo Serahkan Bantuan Dana Rp170 Juta Untuk Korban Kebakaran

“Tadi kami rapat dengan Pak Bupati Nelson terkait bencana non alam yakni covid-19. Tadi sudah di finalisasi data masyarakat yang akan menerima bantuan sebanyak 14.900 orang lebih,” ujar Husain.

Mengenai bantuan itu lanjut Husain, terdiri dari beberapa jenis seperti beras, minyak kelapa, mie instan dan yang lainnya. Secara spesifik, bantuan tersebut menyasar sejumlah kalangan di antaranya abang bentor, sopir taksi, dan pedagang kantin.

Baca Juga : Terima Bantuan Pangan, Mun : Terimakasih Pak Gubernur

Ia juga menuturkan, pengadaan bantuan sosial ini menggunakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Gorontalo tahun 2020.

“Kami berharap bantuan ini akan maksimal, karena setelah ini juga akan ada bantuan dari Pemerintah Provinsi Gorontalo untuk 16.000 KK. Penduduk kita yang miskin hanya sekitar 18 persen, sementara dari seluruh jumlah penduduk Kabupaten Gorontalo akan dapat bantuan,” pungkasnya. (adv)

Pewarta : Andrianto Sanga

Pos terkait