Gorut Siap Tindak Lanjuti Kebijakan Kementerian Kelautan dan Perikanan RI

Wakil Bupati Gorut, Thariq Modanggu (ketiga dari kanan) foto bersama pada Rapat Kerja Teknis Pelaksanaan Kegiatan Prioritas Lingkup Ditjen Perikanan Budidaya tahun anggaran 2020, di Hotel Aryaduta Palembang Square, Kota Palembang, Sumatera Selatan, Rabu (29/01/2020). (Foto - Humas Pemkab Gorut)

60DTK-Gorontalo Utara: Dalam rangka memperkuat kebijakan terkait penguatan tata kelola kemaritiman, penyederhanaan perizinan, dan perlindungan nelayan, Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) Republik Indonesia (RI) meminta sejumlah daerah untuk menetapkan fokus program budidaya perikanan berdasarkan data dan kajian yang tepat, yang kemudian diajukan kepada pemerintah pusat.

Hal demikian terungkap pada Rapat Kerja Teknis Pelaksanaan Kegiatan Prioritas Lingkup Direktorat Jenderal (Ditjen) Perikanan Budidaya tahun anggaran 2020, di Hotel Aryaduta Palembang Square, Kota Palembang, Sumatera Selatan, Rabu (29/01/2020).

Bacaan Lainnya

Baca juga: Pemkab Gorut Targetkan Budidaya Ikan Dengan Sistem Bioflok Terus Di Programkan

Bersamaan dengan itu, pemerintah Kabupaten Gorontalo Utara (Gorut), akan segera melakukan koordinasi lintas sektor, khususnya dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

“Oleh karena itu, akan segera dibahas arah kebijakan kementerian KKP ini dengan lintas OPD untuk menetapkan agenda dan strategi yang tepat agar bisa sejalan antara program daerah dengan kebijakan pemerintah pusat,” ujar Wakil Bupati Gorut, Thariq Modanggu.

Baca juga: Gubernur Instruksikan UPTD Balai Perikanan Fokus Pada Budidaya Udang Vaname

Thariq mengaku, rencana itu akan berdampak besar pada pendapatan masyarakat di Gorut. Sebab, Gorut sendiri merupakan salah satu daerah yang memiliki potensi perikanan yang besar dan prospektif.

“Kita juga bersyukur satu – satunya daerah di Provinsi Gorontalo yang diundang lengkap baik bupati, wakil bupati, serta Dinas Perikanan untuk mengikuti rapat kerja teknis Kementerian Kelautan Perikanan di Palembang ini,” pungkasnya. (adv)

 

Pewarta: Andrianto Sanga

Pos terkait