Kembangkan Layanan Santun Lansia, Dinas Kesehatan Gelar Pelatihan kepada Petugas Puskesmas

Kembangkan Layanan Santun Lansia, Dinas Kesehatan Gelar Pelatihan kepada Petugas Puskesmas
Suasana Pelatihan Pelayanan Kesehatan Lanjut Usia (Lansia) dan Geriatri bagi Petugas Puskesmas. Pelatihan itu berlangsung di Hotel New Rahmat yang akan berlangsung selama lima hari terhitung pada 7 – 11 September 2020. (Foto: Istimewa).

60DTK, Gorontalo – Dinas Kesehatan Provinsi Gorontalo menggelar Pelatihan Pelayanan Kesehatan Lanjut Usia (Lansia) dan Geriatri bagi Petugas Puskesmas. Pelatihan itu berlangsung di Hotel New Rahmat yang akan berlangsung selama lima hari terhitung pada 7 – 11 September 2020.

Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat Pengendalian Penduduk dan KB Rosina Kiu menjelaskan, pelayanan kesehatan kepada lansia dilakukan mulai dari tingkat keluarga, tingkat masyarakat melalui posyandu lansia/posbindu, dan pelayanan di sarana pelayanan kesehatan dasar dengan mengembangkan Puskesmas yang menyelenggarakan pelayanan kesehatan santun lansia serta rujukannya di rumah sakit.

Bacaan Lainnya

“Pelayanan di Puskesma lebih mengutamakan upaya promotif dan preventif tanpa mengabaikan upaya kuratif dan rehabilitative bagi lansia yang mempunya masalah kesehatan,” ujar Rosina.

“Puskesmas merupakan ujung tombak dari pelayanan kesehatan masyarakat, dimana puskesmas dapat menyentuh langsung masyarakat,” lanjut Rosina.

Sementara itu Kepala Seksi Kesehatan Keluarga Pengendalian Penduduk KB dan Gizi Syafiin Napu mengungkapkan, pada tahun 2016 – 2017 telah dilakukan pelatihan bagi tim fasilitator untuk 34 provinsi.

Tetapi dengan adanya perubahan struktur dan mutasi pegawai Dinas Kesehatan Provinsi, maka terjadi pergantian petugas, khususnya penanggung jawab program lansia.

“Juga terjadi pengurangan anggota tim fasilitator dari rumah sakit/Puskesmas karena melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi dan atau mengalami mutasi,” ujar Syafiin.

Sehubungan dengan hal tersebut perlu dilakukan pelatihan bagi Pelatihan Pelayanan Kesehatan Lansia dan Geriatri. Tim fasilitator ini diharapkan dapat membantu percepatan pelaksanaan pelatihan bagi semua puskesmas terutama untuk mengembangkan pelayanan kesehatan santun lansia.

Peserta pada kegiatan ini berjumlah 14 orang yang terdiri 2 orang dari Dinas Kesehatan Provinsi dan 12 orang dari Dinas Kesehatan Kabupaten/Kota dengan narasumber/fasilitator adalah tim TOT yang sudah dilatih di Kementerian Kesehatan. (adv)

Sumber: gorontaloprov.go.id

Pos terkait