60DTK – GORONTALO – Gorontalo terus dorong gerakan cegah stunting. Gerakan yang selalu digalahkan melalui Bunda Pendidikan Anak Usia Dini (Bunda PAUD) Provinsi Gorontalo Idah Syahidah. Upaya cegah stunting dilakukan dengan Edukasi Makan Ikan khusus anak-anak usia dini di Gorontalo.
Hal ini terlihat saat Idah hadir dan membuka langsung kegiatan, Gerakan Edukasi Makan Ikan Cegah Stunting di PAUD yang di dilaksanakan oleh Himpunan Tenaga Pendidik Anak Usia Dini (HIMPAUDI) Provinsi Gorontalo, Kamis, (21/11/2019) di dilapangan PAUD Damhil UNG.
“Kebetulan hari ini serentak dilaksanakan kegiatan yang sama yakni gerakan edukasi makan ikan cegah stunting di PAUD se Indonesia, jadi kami di Gorontalo juga mengikutinya. Saya sendiri menyadari betul Indonesia masih menghadapi permasalahan gizi buruk yang berdampak serius terhadap kualitas SDM seperti kegagalan pertumbuhan berat badan lahir rendah, pendek atau yang biasa disebut stunting,” terang Idah
BACA JUGA : Fish For Baby, Cara Forikan Cegah Stunting
Istri Gubernur Gorontalo itu juga tak henti-henti mengajak agar orang tua ikut terlibat bersama-sama mencegah stunting. Salah satunya melalui kegiatan seperti ini, karena menurutnya anak-anak wajib mengkonsumsi ikan yang mengandung gizi dan protein tinggi.
“Anak-anak usia 0-5 tahun ini, biasa disebut masa keemasan (golden age) dimana pembentukan system saraf mereka secara mendasar sudah terjadi. Jadi orang tua harus membiasakan buah hatinya mengkonsumsi ikan, jangan dibiasakan makanan siap saji yah ibu-ibu. Walau ada yang bilang alergi makan ikan, coba dikaji dulu. Jenis ikan kan banyak, jangan karena alergi sehingga kita malah takut makan ikan,” tambahnya
BACA JUGA : Sekda Gorontalo : Stunting Harus Dicegah Bahkan Dihilangkan.
Idah juga berharap melalui kegiatan ini, tidak hanya bisa menumbuhkan minat suka makan ikan sehat dan bergizi kepada anak sejak usia dini, tetapi juga bisa meningkatkan kemampuan guru-guru PAUD yang ada di Gorontalo, dalam mengembangkan pengetahuan makanan sehat dan bergizi. (adv)
Sumber : Humas Gorontalo Prov