60DTK, Kabupaten Gorontalo – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gorontalo dan Kabupaten Gorontalo Utara (Gorut) membahas kerja sama terkait pembangunan dan pengembangan dua daerah itu di waktu mendatang.
Hal ini terungkap setelah Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo menerima kunjungan Bupati Gorut, Indra Yasin, di Rumah Dinas Bupati Gorontalo, Senin (7/06/2021).
“Gorontalo Utara itu adik kita, dan berbatasan langsung. Masa kita kerja sama dengan utara-utara yang jauh bisa, sementara kita tidak. Jadi kita pembicaraannya pembangunan,” beber Nelson.
Baca juga: Nelson Dorong Masyarakat dan Pemkab Gorontalo Buat Sumur Resapan
Nelson juga mengatakan, kerja sama kedua pihak wajar saja dilakukan, mengingat dirinya dan Indra Yasin sudah saling kenal cukup lama. Bahkan mereka berdua pernah mengabdi di Pemprov Gorontalo di awal pemekaran Provinsi Gorontalo.
“Beliau Kepala Biro Hukum, sedangkan saya Kepala Bappeda,” ujarnya.
Senada dengan Nelson, Indra Yasin menilai bahwa kerja sama pembangunan oleh kedua pihak ini perlu dibangun. Bahkan menurutnya, akan terlihat sedikit aneh jika daerah dalam satu provinsi tidak tidak ada kerja sama.
Baca juga: Peringati Hari Bersepeda Sedunia, Jajaran Pemkab Gorontalo Gowes 15 Kilometer
“Sedikit aneh juga kalau kita di lingkup sini tidak ada kerja sama. Untuk itu kami membicarakan hal-hal yang berkaitan dengan pembangunan di daerah,” jelasnya. (adv)
Pewarta: Andrianto Sanga