Pemprov Gorontalo Gelar PPKM Mikro Mulai Hari Ini!

Suasana rapat terbatas yang dipimpin oleh Gubernur Gorontalo, Rusli Habibie; Wagub Gorontalo, Idris Rahim; dan Sekdaprov Gorontalo, Darda Daraba, yang dihadiri oleh seluruh pimpinan OPD, dilingkupi Pemprov Gorontalo, Senin (31/05/2021). (Foto: Salman, Humas Pemprov)

60DTK, Gorontalo – Pemprov Gorontalo mulai melakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat Skala Mikro (PPKM Mikro), mulai hari ini, Selasa, 1 Juni 2021.

Hal itu dibahas tuntas pada rapat evaluasi Pemprov Gorontalo bersama OPD, yang dilaksanakan di Aula Rujab Gubernur, Senin (31/05/2021).

Bacaan Lainnya

Baca juga: Wagub Gorontalo Beberkan Capaian Penyerapan APBD dan APBN, Ternyata Belum Maksimal

Suasana rapat terbatas yang dipimpin oleh Gubernur Gorontalo, Rusli Habibie; Wagub Gorontalo, Idris Rahim; dan Sekdaprov Gorontalo, Darda Daraba, yang dihadiri oleh seluruh pimpinan OPD, dilingkupi Pemprov Gorontalo, Senin (31/05/2021). (Foto: Salman, Humas Pemprov)

Diketahui, PPKM Mikro adalah pencegahan penularan covid-19 yang difokuskan sampai ke tingkat RT, RW, lurah, dan desa.

Hal ini dilakukan dengan cara terus melakukan 3T, atau testing (pemeriksaan dini), tracking (pelacakan), dan treatment (perawatan).

Baca juga: Rusli Tampak Kecewa Beberapa Program OPD Masih Jalan di Tempat

Selain itu, akan dipastikan pula dipatuhinya 3M, atau memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak di kalangan masyarakat, serta pelaksanaan vaksinasi secara menyeluruh. (adv)

 

Sumber: Gorontaloprov.go.id

Pos terkait