Resmi dilantik, Anggota PPS se Kabupaten Gorontalo diminta Jaga Integritas

Resmi dilantik, Anggota PPS se Kabupaten Gorontalo diminta Jaga Integritas
Ketua KPU Kabupaten Gorontalo Roy Harmain diwawancarai usai Pelantikan Anggota PPS se Kabupaten Gorontalo yang berlangsung di Graha Misfalah Kota Gorontalo, Minggu (26/5/2024). Foto: Hendra/60dtk

60DTK, Gorontalo – Anggota panitia pemungutan suara (PPS) se Kabupaten Gorontalo yang akan bertugas pada pelaksanaan pilkada serentak tahun 2024, diminta menjaga integritas saat dan selama menjalankan tugas sebagai PPS.

Hal ini disampaikan oleh Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gorontalo, Roy Harmain pada pelantikan anggota PPS se Kabupaten Gorontalo yang berlangsung di Graha Misfalah Kota Gorontalo, Minggu (26/5/2024).

Bacaan Lainnya

“Menjaga integritas, profesionalitas, loyalitas dan visi kita sebagai penyelenggara sangat penting. Ini menjadi dasar menjalankan tugas dan tanggung jawab ke depan,” ujar Roy.

Untuk mewujudkan hal ini kata Roy, anggota PPS harus memperhatikan secara detail dan seksama poin-poin yang tertuang dalam pakta integritas.

Roy menambahkan, ada empat poin yang tercantum dalam pakta integritas yang dibacakan pada saat pelantikan. Pertama soal integritas, kedua profesionalitas, ketiga loyalitas dan keempat visi pilkada berjalan dengan sukses.

“Pekerjaan menjadi PPS merupakan pekerjaan sangat mulia. Karena di tangan bapak dan ibu kita bisa melahirkan pemimpin kepala daerah tingkat kabupaten, provinsi hingga tingkat nasional,” imbuh Roy.

Pelantikan anggota PPS diawali dengan penandatanganan berita acara pelantikan, pengambilan sumpah dan pembacaan serta penandatanganan pakta integritas.

Turut hadir pada kesempatan itu, Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo dan Ketua KPU Provinsi Gorontalo Fadliyanto Koem.

Pos terkait