60DTK, Gorontalo – Baru tiba dari Jakarta, Gubernur Gorontalo, Rusli Habibie, dan istrinya, Idah Syahidah, langsung membagi-bagikan jakati (sedekah) kepada puluhan porter di Bandara Jalaluddin Gorontalo, Minggu (2/05/2021).
Seperti hari-hari biasanya, saat itu puluhan porter sudah berjejer di bawah tangga ruang kedatangan, sambil menanti para penumpang yang baru tiba. Mereka akan menawarkan jasa pengambilan bagasi, dan membawanya hingga ke kendaraan tiap penumpang.
Baca juga: Penutupan Perbatasan jelang Lebaran Terus Disosialisasikan
Namun, siang itu ada yang sedikit berbeda. Para kuli bagasi ini tampak tidak lagi fokus mengurusi barang penumpang, tapi justru berbaris rapi menyambut kedatangan Rusli Habibie dan Idah Syahidah. Senyum mereka pun makin merekah ketika ada uang Rp100 ribu diselipkan ke tangan mereka masing-masing.
“Alhamdulillah dapat jakati dari Ibu Gub. Uangnya bisa untuk buka puasa dan sahur berapa hari,” ujar salah satu porter bandara, Ramin.
Baca juga: Pemprov Gorontalo Gelar Pasar Murah di Korem 133/Nani Wartabone
Tidak hanya porter, jakati juga diberikan kepada petugas kebersihan dan petugas pembelian tiket taksi bandara yang ada di lokasi. Semuanya tampak bahagia karena disantuni oleh Rusli dan Idah.
“Jangan lihat nilainya, tapi dilihat semangat kita berbagi di bulan Ramadan. Semoga bisa bermanfaat bagi mereka,” ucap Idah Syahidah yang juga menjabat sebagai Anggota Komisi VIII DPR RI itu. (adv/rls)
Sumber: Gorontaloprov.go.id