Soal Bukber dan Open House, Ini Tanggapan Wali Kota Gorontalo

Soal Bukber dan Open House, Ini Tanggapan Wali Kota Gorontalo
Wali Kota Gorontalo, Marten Taha (Tengah) saat Mengikuti Apel Gelar pasukan Dalam Rangka Operasi Kepolisian Terpusat ( Ketupat Otanaha) 2021, di Mapolda Gorontalo, Rabu (5/4/2021). Foto: Istimewa

60DTK, Kota Gorontalo – Wali Kota Gorontalo, Marten Taha menginstruksikan kepada seluruh ASN dan Pejabat di lingkungan pemerintahannya, untuk tidak melaksanakan Open House, pada Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriah.

Hal itu menindaklanjuti Surat Edaran Kemendagri terkait pelarangan Open House bagi pejabat dan ASN.

Bacaan Lainnya

“Kami tadi sudah membahas, dan meneruskan ke camat dan lurah, karena ini menyangkut seluruh ASN.  acara Open House dan tidak ada lagi acara Halal Bi Halal, jadi kita sudah tindaklanjuti ini dengan surat edaran Kemendagri,” ungkap Marten saat diwawancara awak media, Rabu (5/4/2021).

Wali Kota Gorontalo, Marten Taha (Tengah) saat Mengikuti Apel Gelar pasukan Dalam Rangka Operasi Kepolisian Terpusat ( Ketupat Otanaha) 2021, di Mapolda Gorontalo, Rabu (5/4/2021). Foto: Istimewa

Open House ini cukup dengan keluarga di rumah masing-masing saja, begitu juga kerabat terdekat, tapi tidak open House hanya sebagai tamu saja,” sambungnya.

Baca Juga: Pemerintah Terjunkan 1.674 Personel Gabungan Untuk Amankan Lebaran

Selain itu, untuk penyelenggaraan kegiatan Buka Puasa Bersama (Bukber) dianjurkan untuk tidak dilaksanakan. Hanya boleh dilaksanakan bersama keluarga dan kerabat terdekat.

“Karena ini menjadi panduan bagi kami dalam melaksanakan kegiatan-kegiatan di Bulan Suci Ramadhan ini, dalam rangka kita menghindari adanya kerumunan orang, sehingga dapat memutus mata rantai penularan,” tegasnya. (adv)

Pos terkait