60DTK.COM – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Gorontalo menerima kunjungan Universitas Bina Taruna (UNBITA) Gorontalo, Selasa (12/11/2024).
Turut menyambut kunjungan tersebut, Ketua DPRD Kota Gorontalo, Irwan Hunawa. Kegiatan ini merupakan kunjungan belajar dari UNBITA Gorontalo.
Dekan Fakultas Administrasi dan Sosial UNBITA Gorontalo, Kurnaidi Hasan menjelaskan kunjungan ini merupakan salah satu pembelajaran lapangan.
“Universitas Bina Taruna Gorontalo dari Fakultas Administrasi dan Ilmu Sosial menggagas kegiatan ini sebagai salah satu pembelajaran lapangan dan wujud sinergitas antakedua lembaga,” jelas Kurnaidi.
Pada kunjungan tersebut, UNBITA Gorontalo menandatangani perjanjian kerjasama dengan DPRD Kota Gorontalo di bidang pendidikan.
“Kami menandatangani perjanjian kerjasama. Garapannya ke depan banyak program yang melibatkan dua institusi secara bersama, dan sebagai bentuk pertanggungjawaban kami dalam membangun pendidikan,” tambah Kurnaidi.
Tidak hanya itu lanjut Kurnaidi, kunjungan ini juga untuk memberikan pengelaman dan pengetahuan kepada mahasiswa terkait tugas dan fungsi lembaga Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD).
“Tujuannya mahasiswa itu mendapatkan tambahan cakrawala dan pengetahuan yang baru. Mereka mendapatkan pengetahuan ilmu dalam bentuk praktis,” ungkap Kurnaidi.
Kurnaidi menambahkan, ke depan mahasiswa bisa mengetahui bagaimana perumusan kebijakan itu lahir serta bagaimana kebijakan itu terimplementasikan dengan baik.
“Bagaimana mereka melihat proses perumusan kebijakan. Bagaimana kebijakan itu dalam tataran implementasinya, serta bagaimana bentuk pengawasan dari lembaga DPRD,” imbuhnya. (adv)