Walikota Gorontalo Tekankan Disiplin ASN, NR Monoarfa: Kami Siap Jalankan

Walikota Gorontalo Tekankan Disiplin ASN, NR Monoarfa: Kami Siap Jalankan
Sekretaris DPRD Kota Gorontalo, N.R Monoarfa saat hadiri apel kerja perdana pasca libur nasional dan cuti lebaran, di Lapangan Taruna Remaja, Selasa (08/04/2025). Foto: ist

60DTK.COM – Sekretaris Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Gorontalo, N.R Monoarfa menghadiri apel kerja perdana pasca libur nasional dan cuti lebaran.

Berlangsung di Lapangan Turan Remaja, apel kerja perdana itu dipimpin langsung oleh Walikota Gorontalo, Adhan Dambea dan dihadiri sejumlah Aparatur Sipil Negara (ASN).

Bacaan Lainnya

N.R Monoarfa mengaku akan siap menjalankan semua arahan walikota khususnya kedisiplinan ASN dalam memaksimalkan pelayanan publik kepada masyarakat.

“Sebagai lembaga yang bernaung di bawah Pemerintah Kota Gorontalo, tentu kami siap menjalankan yang menjadi penekanan Walikota Gorontalo dalam apel perdana kerja tadi,” ujarnya, Selasa (08/04/2025).

N.R Monoarfa menegaskan tidak ada lagi ASN di lingkup DPRD Kota yang melaksanakan aktivitas di luar kantor selama masa jam kerja, apalagi yang terbiasa duduk di warung kopi.

“Tidak ada lagi pegawai yang sembarangan keluar kantor, jika ada rusan di luar kantor harus membawa surat tugas. Tidak ada yang nongkrong di warung kopi dan jalan-jalan ke Mall,” tegasnya. (adv)

Pos terkait