60DTK-Gorontalo: Hingga saat ini, sudah ada 8 pasien di Indonesia yang dinyatakan sembuh dari virus corona (Covid-19). Hal ini disampaikan oleh Juru Bicara (Jubir) pemerintah untuk penanganan Covid-19, Achmad Yurianto, dalam konferensi pers yang digelar di Gedung Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Sabtu (14/03/2020).
“Dalam sehari, kasus Covid-19 bertambah 27 kasus. Dari total 96 kasus positif virus corona di Indonesia, 8 pasien di antaranya dinyatakan sembuh,” ungkap Achmad.
Baca juga: Budi Karya Positif Corona, Presiden Jokowi Tanggap Tunjuk Plt. Menhub
Namun Ia mengungkapkan, meski 8 orang itu sudah dinyatakan sembuh, namun mereka tetap masih dalam pemantauan Kementerian Kesehatan.
“8 orang sembuh indikasi-nya tidak ada keluhan. Dua kali pemeriksaan spesimen tidak ditemukan lagi. Artinya sudah negatif,” tambahnya.
Baca juga: 1 Warga Magetan Meninggal Karena Corona, Gubernur Jatim: Tetap Waspada, Jangan Panik
Terlepas dari itu, Ia juga mengumumkan jumlah pasien corona yang meninggal di Indonesia sudah bertambah hingga total 5 pasien.
Meski begitu, perlu diketahui, berdasarkan keterangan dari World Health Organization (WHO) pada 3 Maret 2020, tingkat kematian virus corona dibandingkan wabah lainnya, terhitung rendah, karena hanya 3,4 persen. Dibandingkan dengan SARS yang 9,6 persen, dan MERS yang 34%. (rls)
Penulis: Hendra Setiawan
Sumber: Kompas.com