60DTK, Gorontalo – Berdasarkan hasil rapat kerja daerah (rakerda), pihak Partai Golkar mengungkapkan strateginya untuk pilkada 2024 mendatang, di antaranya menjadikan Ketua Umum DPP partai Golkar, Airlangga Hartarto sebagai calon tunggal Presiden Republik Indonesia.
“Partai Golkar Provinsi Gorontalo menetapkan calon tunggal calon presiden 2024, Bapak Airlangga Hartarto dan kami siap untuk memenangkan beliau 100 persen,” ungkap Juru Bicara (Jubir) Tim Pemenangan Partai Golkar, Syarif Mbuinga, usai rapat terbatas di kediaman Ketua DPD 1 Partai Golkar, Rusli Habibie, Minggu (31/10/2021) malam.

Selain Ketua Umum DPP partai Golkar, dibeberkan juga bahwa Golkar telah mengusung Ketua DPD 1 Golkar Gorontalo, Rusli Habibie sebagai calon Anggota Legislatif DPR RI 2024 mendatang.
“Rakerda Musda baru satu nama yang muncul, Partai Golkar mencalonkan Bapak Rusli Habibie sebagi calon Anggota DPR RI, baru satu nama dan kami akan memenangkan beliau,” pungkasnya.
Bukan hanya itu, Syarif juga menambahkan, ada empat nama bakal calon Gubernur Gorontalo pada pemilu 2024 yang akan datang, di antaranya, Idah Syaidah Rusli Habibie, Marten Taha, Roem Kono, dan Syarif Mbuinga.
“Partai Golkar melalui rakerda kemarin menetapkan Ibu Idah Syaidah Rusli Habibie sebagai bakal calon gubernur, kedua Bapak Marten Taha, Roem Kono, dan keempat saya sendiri, Syarif Mbuinga. Ini dalam bentuk penugasan untuk mengambil langkah-langkah strategis yang diharapkan mampu berkompetisi,” tutupnya.
Pewarta: Hendra Setiawan