Budi Karya Positif Corona, Presiden Jokowi Tanggap Tunjuk Plt. Menhub

Menhub RI, Budi Karya Sumadi. (Foto - Detik Finance)

60DTK-Jakarta: Menteri Perhubungan (Menhub) Republik Indonesia (RI), Budi Karya Sumadi, dinyatakan positif terpapar virus corona (COVID-19). Hal ini disampaikan Menteri Sekretariat Negara RI, Pratikno, dalam jumpa pers di Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Sabtu (14/03/2020).

“Atas izin keluarga yang disampaikan kepala rumah sakit tadi, Pak Menhub diidentifikasi sebagai pasien ke – 76 virus corona di Indonesia,” ujar Pratikno, dilansir dari Kompas.com.

Bacaan Lainnya

Baca juga: 1 Warga Magetan Meninggal Karena Corona, Gubernur Jatim: Tetap Waspada, Jangan Panik

Menanggapi hal ini, untuk menggantikan Menhub Budi Karya dalam menjalankan tugasnya sementara waktu, Presiden RI, Joko Widodo menunjuk Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan, sebagai Pelaksana Tugas (Plt.) Menhub.

“Presiden menugaskan Menhub sementara, yakni Menko Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar, sebagai Plt. Menhub,” lanjut Pratikno.

Baca juga: WHO Surati Jokowi Untuk Deklarasikan Darurat Nasional Corona

Diketahui, berdasarkan penjelasan Wakil Kepala RSPAD Gatot Soebroto, Albertus Budi Sulistya, awalnya Budi Karya mengalami gejala sesak napas, yang mengharuskan dia dirawat di RS swasta, yang kemudian dirujuk di RSPAD Gatot Soebroto.

“Jadi awalnya beliau dirawat di rumah sakit swasta, kemudian sesuai dengan perkembangan timbul sesak napas,” papar Albertus.

Baca juga: 69 Warga Indonesia Positif Corona, 4 Di Antaranya Meninggal Dunia

Meski begitu, Albertus mengaku hingga kini belum bisa mendeteksi sejak kapan virus tersebut menyerang Budi Karya, karena memang sebagai Menhub RI, Budi banyak berkunjung ke berbagai tempat.

“Yang jelas, Budi punya banyak kegiatan dan kerap mengunjungi sejumlah tempat terkait pekerjaannya sebagai menteri,” tandasnya. (rls)

 

Penulis: Achmad Zunaidi

Sumber: Kompas.com dan CNN Indonesia

Pos terkait