60DTK, Boalemo – DPRD Provinsi Gorontalo meminta dermaga Pelabuhan Perikanan Tilamuta yang belum lama ini selesai dikerjakan untuk segera dimaksimalkan.
Pasalnya, dermaga ini sengaja dibangun oleh Pemerintah Provinsi Gorontalo supaya kapal-kapal yang melakukan aktivitas di Pelabuhan Perikanan Tilamuta semakin tertata dengan baik.
“Dermaga yang sudah dibangun ini kita harap pemanfatannya segera dimaksimalkan,” pinta Anggota DPRD Provinsi Gorontalo, Ismail Alulu, Rabu (9/02/2022).
Ismail mengatakan, berdasarkan tinjauan Tim Reses Anggota DPRD Provinsi Gorontalo daerah pemilihan (dapil) Boalemo dan Pohuwato, bangunan tersebut saat ini belum digunakan dengan baik.
“Saya lihat pengaturan arusnya belum begitu maksimal, istilahnya masih tidak teratur, jadi ini harus diperhatikan. Kan ada petugas di situ, mereka yang harus mengaturnya,” tegasnya.
Lebih jauh, Ia juga menilai bangunan sepanjang 60 meter yang menelan anggaran kurang lebih senilai Rp1.2 miliar tersebut sudah cukup baik dari segi kualitas.
“Fasilitas ini sudah baik dan kualitasnya juga sudah bagus,” tandasnya. (adv)
Pewarta: Andrianto Sanga