Di Tingkat Nasional, Kinerja PTSP Gorontalo Raih Predikat Sangat Baik

Di Tingkat Nasional, Kinerja PTSP Gorontalo Raih Predikat Sangat Baik
Petugas Loket PTSP menerima dokumen perizinan dari seorang pengusaha. Foto: Dok. Kominfo.

60DTK, Gorontalo – Berdasarkan penilaian Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal RI, kinerja Perizinan Terpadu Satu Pintu (PTSP) Provinsi Gorontalo meraih predikat sangat baik. Hasil ini tertuang dalam Surat Kementerian Investasi/BKM No. 139 Tahun 2021 tertanggal 27 Agustus 2021.

Kepala Dinas Penanaman Modal, Energi, Sumber Daya Mineral dan Transmigrasi Provinsi Gorontalo, Bambang Tri Handoko mengungkapkan, PTSP Gorontalo berada di peringkat 12 dari 17 provinsi dengan total nilai 84,260.

Di Tingkat Nasional, Kinerja PTSP Gorontalo Raih Predikat Sangat Baik
Petugas Loket PTSP menerima dokumen perizinan dari seorang pengusaha. Foto: Dok. Kominfo.

Penilaian ini kata dia, didasarkan pada indikator kelembagaan, SDM, sarana dan prasarana, capaian realisasi dan inovasi. Dan semua indikator ini dilakukan dengan baik oleh PTSP.

Bambang mencontohkan misalnya di bidang inovasi. Pelayanan perizinan sudah menggunakan aplikasi Mootame untuk tracking izin yang diajukan oleh pengusaha. Dengan begini, pemohon tinggal melacak progres pengurusan izin yang diajukan.

“Kita juga punya program mobile service. Jadi program pelayanan izin dengan datang langsung ke kabupaten/kota. Kita mendekat ke pemohon supaya tidak jauh mengurus ke provinsi,” tukas Bambang. (ksm)

Pos terkait