60DTK, Kota Gorontalo – Masih banyak masyarakat Kota Gorontalo yang termasuk dalam daftar penerima bantuan sosial (bansos) belum menerima bantuan karena berbagai alasan, seperti memiliki buku tabungan tapi tak ada saldonya.
Menanggapi hal tersebut, Anggota DPD RI, Rahmiyati Yahya mengatakan pihaknya akan koordinasikan masalah ini ke Kementerian Sosial.
“Pada hari ini saya berdiskusi dengan teman-teman dari Pemerintah Daerah Kota Gorontalo dalam rangka bagaimana evaluasi bansos. Hasilnya ternyata masih banyak di lapangan yang ada buku tabungan tapi masih kosong,” ungkap Rahmiyati saat diwawancara, Jumat (24/12/2021).
Untuk mempermudah laporan hasil temuannya di Kota Gorontalo, Ia meminta kepada Dinas Sosial untuk memasukkan nama-nama yang belum menerima bantuan sosial.
Sementara itu, Wakil Wali Kota Gorontalo, Ryan Kono menjelaskan, sebanyak 59 keluarga penerima manfaat (KPM) di tahun 2021 ini belum menerima bantuan sosial, terutama bantuan dari Kementerian.
“Dengan alasan antara lain dana bansos belum masuk ke rekening, belum menerima buku tabungan, atau buku tabungan yang hilang atau rusak,” ujarnya. (adv)
Pewarta: Hendra Setiawan