60DTK-Trenggalek: Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur, menerima kunjungan dari DPRD Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, Rabu (26/02/2020).
Kabag Persidangan Sekretariat DPRD Kabupaten Trenggalek, Hari Andhiko menuturkan, kedatangan rombongan tersebut bertujuan untuk membahas alat kelengkapan DPRD, struktur sekretariat DPRD Banyumas, serta terkait SOP Perjalanan Dinas.
Baca juga: DPRD Trenggalek Terima Kunjungan Kerja DPRD Probolinggo
“Selain membahas alat kelengkapan DPRD, juga membahas keterkaitan seluruh aktivitas kesekretariatan DPRD,” ujar Hari saat diwawancarai, Kamis (27/02/2020).
Ia menuturkan, dalam kesempatan tersebut juga kedua instansi melakukan tanya jawab terkait pembentukan AKD, staf ahli, PAD Dewan, publikasi kegiatan dewan di media – media.
Baca juga: DPRD Sukoharjo Studi Banding Soal Pembebasan Lahan Di DPRD Trenggalek
“Kami juga tanya jawab tentang publikasi kegiatan dewan di media cetak, elektronik maupun media sosial, dan semua sudah terjawab dengan baik,” tandasnya.
Diketahui, rombongan tersebut terdiri dari, Kasubag Persidangan dan Risalah, Kasubag Rumah Tangga dan Perlengkapan, serta Kasubag Fasilitasi Penganggaran, Kerja Sama, dan Aspirasi DPRD Kabupaten Banyumas.
Pewarta: Hardi Rangga