60DTK-OLAHRAGA : Pertandingan Deer Classiker antara Borussia Dortmund vs Bayern Muenchen dalam lanjutan liga Jerman pekan kedua belas telah selesai, Sabtu malam (10/11/18), waktu setempat atau Minggu dini hari WIB.
Laga yang berlangsung di Stadion Signal, Iduna Park, berhasil dimenangkan oleh tuan rumah Dortmund secara dramatis atas Muenchen dengan skor tipis 3-2.
Sejak awal laga, tim tamu muenchen menguasai jalannya pertandingan. Terbukti, Muenchen berhasil menciptakan peluang dan salah satunya menjadi goal lewat sundulan yang dilakukan oleh stricker asal Polandia, Robert Lewandowski pada menit ke 26. Keungggulan 1-0 Muenchen bertahan hingga babak pertama selesai.
Memasuki babak kedua, Dortmund yang kesulitan menciptakan peluang sejak babak pertama berhasil mendapatkan kesempatan emas saat Marco Reus dilanggar pada kotak Pinalti, oleh kiper terbaik Piala Dunia 2014 Manuel Neuer. Marco Reus yang di tunjuk sebagai eksekutor Pinalti berhasil melaksanakan tugasnya dengan sempurna dan membuat skor imbang 1-1.
Muenchen yang tampil sangat agresif, berhasil unggul melalui goal Robert Lewandowski setelah ia memanfaatkan bola Rebound hasil dari tendangan Joshua Kimmich. Dortmund yang tertinggal mencoba bangkit dari tekanan dan lebih mendominasi permainan.
Hal ini dbuktikan oleh Reus yang kembali berhasil menyamakan kedudukan menjadi 2-2 setelah ia memanfaatkan umpan crossing dari Lukaz Piszczek. Reus pun langsung melepaskan tendangan setengah voli pada menit ke 67 dan menggetarkan gawang Neuer untuk kedua kalinya.
Setelah goal kedua Reus, Dortmund lebih tampil percaya diri dengan berhasil balik unggul atas bayern muenchen lewat goal yang dicipatakan oleh mantan stricker Barcelona Paco alcacer pada menit ke 72.
Skor 3-2 ini, berhasil di pertahankan oleh Dortmund hingga akhir pertandingan. Kemenangan ini sekaligus menjaga rekor impresive tak terkalahkan Borussia Dortmund di Bundesliga, Jerman, pada musim ini. (wk)