Pemerintah Kota Gorontalo Mulai Persiapkan Pelaksanaan Pasar Senggol

Pemerintah Kota Gorontalo Mulai Persiapkan Pelaksanaan Pasar Senggol
Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Gorontalo, Haryono Suronoto saat melakukan koordinasi bersama Pollda Gorontalo terkait pelaksanaan Pasar Senggol, Kamis (20/02/2025). Foto: KOMINFO

60DTK.COM – Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Gorontalo tengah mepersiapkan pelaksanaan Pasar Senggol jelang Ramadan 1446 Hijriah Tahun 2025 Masehi.

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Gorontalo Haryono Suronoto menjelaskan, pasar senggol ini akan berlangsung di Jalan Raja Eyato Kota Gorontalo.

Bacaan Lainnya

“Tadi saya ke Mapolda Gorontalo untuk melakukan koordinasi penggunaan Jalan Raja Eyato untuk Pasar Rakyat Ramadan atau Pasar Senggo,” jelas Haryono.

Haryono mengatakan, pelaksanaan pasar senggol ini masih akan dibahas pada rapat bersama Walikota. Namun lanjutnya, rencana awal itu akan dilaksanakan pada hari kelima ramadan.

“Karena menurut mereka (Polda) Pasar Senggol merupakan satu dari sekian kebutuhan dan kepentingan masyarakat luas,” kata Haryono.

“Pasar senggol itu mulai dilaksanakan pada hari kelima. Tetapi masih akan kita bahas lagi. Keputusan finalnya nanti akan disampaikan oleh Pak Adhan sebagai Wali Kota Gorontalo yang baru saja dilantik,” sambungnya. (adv)

Pos terkait