Pemkot Berharap Kepala BPOM Baru Mampu Torehkan Prestasi di Gorontalo

Sekda Kota Gorontalo, Ismail Madjid, saat diwawancarai usai menghadiri kegiatan serah terima jabatan Kepala BPOM Provinsi Gorontalo, yang berlangsung di GPCC, Selasa (18/07/2023). (Foto: Hendra 60dtk)

60DTK, Gorontalo – Adanya pergantian pejabat baru Kepala Balai Pengawasan Obat dan Makan (BPOM) Provinsi Gorontalo diharapkan dapat memberi efek positif bagi daerah, khususnya untuk Kota Gorontalo.

Untuk itu, Pemerintah Kota Gorontalo menginginkan kepala BPOM yang baru ini bisa berkontribusi dan menorehkan prestasi dalam pencegahan serta pengawasan obat dan makanan di Ibu Kota Provinsi  Gorontalo.

Bacaan Lainnya

Pasalnya, dibandingkan dengan kabupaten lainnya, Kota Gorontalo adalah pusat perdagangan dan perindustrian yang tak memungkinkan terjadi peredaran obat dan makanan yang berbahaya.

“Dari informasi penyampaian laporan tadi bahwa pejabat lama luar biasa dengan prestasi yang cukup memuaskan dan terbaik, tentunya kami juga berharap sebagai Pemerintah Kota Gorontalo apa yang telah dihasilkan dicapai oleh pejabat lama itu minimal sama dicapai oleh pejabat yang baru,” ungkap Sekda Kota Gorontalo, Ismail Madjid, Selasa (18/07/2023).

Ismail yang kala itu juga turut serta mengikuti serah terima jabatan kepala BPOM Provinsi Gorontalo pun menyampaikan selamat datang dan selamat bertugas kepada kepala BPOM yang baru.

Ia yakin dengan adanya sistem, program kerja, dan terobosan yang sudah dibangun oleh pejabat lama ini, dapat dilanjutkan bahkan dikembangkan oleh kepala BPOM yang baru.

“Kami berkeyakinan bahwa dengan sistem yang sudah terbangun yang telah ada dibangun oleh pejabat lama, insyaallah mungkin pejabat baru akan bisa mencapai apa yang menjadi harapan dari pemerintah maupun masyarakat, tentunya terutama dalam menjaga terkait obat dan makanan di Gorontalo, sehingga masyarakat bisa terjamin keamanan konsumsi,” tandasnya.

Diketahui Kepala BPOM yang baru, Stepanus Simon telah menggantikan kepala BPOM yang lama, Agus Yudi Prayudana, yang kini telah dipindahtugaskan di BBPOM Manado. (adv)

 

Pewarta: Hendra Usman

Pos terkait