Pendapat Sekjen Gerindra Soal Peluang Elnino Mohi Maju Pilgub Gorontalo

Sekjen DPP Partai Gerindra, Ahmad Muzani (kiri) didampingi Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi Gorontalo, Elnino Husein Mohi (kanan) saat diwawancarai sejumlah awak media usai kegiatan pelantikan pengurus DPD dan DPC se-Provinsi Gorontalo, Kamis (13/10/2022). (Foto: Istimewa)

60DTK, Kota Gorontalo – Teriakan “Elnino Gubernur Gorontalo” jadi salah satu kalimat yang terus diulang-ulang oleh para kader Partai Gerindra yang hadir dalam acara pengukuhan pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) dan Dewan Pimpinan Cabang (DPC) se-Provinsi Gorontalo, Kamis (13/10/2022).

Tampaknya, Anggota Partai Gerindra dari berbagai daerah ini begitu menginginkan sosok Elnino Husein Mohi mendapatkan restu Dewan Pengurus Pusat (DPP) untuk ikut bertarung sebagai calon Gubernur Gorontalo pada tahun 2024 mendatang.

Bacaan Lainnya

Menanggapi hal tersebut, Sekretaris Jendral (Sekjen) DPP Partai Gerindra, Ahmad Muzani mengatakan bahwa pihaknya masih akan melihat hasil perolehan suara serta raihan kursi Partai Gerindra di DPRD Provinsi Gorontalo setelah pemilihan legislatif (pileg) nanti.

“Yang kita akan lihat pertama adalah hasil pemilihan legislatif, hasil pilpres, karena pilkada itu berlangsung bulan November 2024,” ungkap Ahmad usai acara tersebut.

“Alas atau dasar dilakukan pilkada adalah hasil pemilihan umum legislatif 2024. Jadi kita akan lihat seberasa besar perolehan kursi DPRD Provinsi di Gorontalo ini,” tambahnya.

Andai jumlah suara dan perolehan kursi yang diraih Partai Gerindra cukup bagus, kata Ahmad, pihaknya tidak menutup kemungkinan untuk mendorong Elnino Husein Mohi menjadi calon Gubernur Gorontalo.

“Tapi saya akan cek apakah benar itu juga kehendak dan keinginan masyarakat Gorontalo. (Tapi) semuanya ditentukan berdasarkan hasil Pileg. Nanti jelang november 2024 kita akan evaluasi apakah saudara saya ini cukup mampu, cukup kuat, untuk kita dorong,” pungkasnya.

Terkait hal ini, Elnino Mohi memang tidak secara langsung menyatakan bahwa Ia ingin dan siap bertarung pada perhelatan pemilihan Gubernur Gorontalo. Namun, kata Elnino, semua ketua partai di Provinsi Gorontalo pasti siap menjadi Gubernur Gorontalo.

“Silakan anda (wartawan) tanya satu per satu siapa yang akan bilang tidak siap,” ujar Elnino.

Tidak hanya itu, Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi Gorontalo ini juga meyakini bahwa Partai Gerindra adalah salah satu partai yang kuat, khususnya di daerah dengan sebutan Serambi Madinah tersebut.

“Kalau ditanya apakah Ketua Partai Gerindra siap menjadi gubernur, kenapa tidak,” tandasnya.

 

Pewarta: Andrianto Sanga

Pos terkait