Serahkan Rekomendasi LKPJ Gubernur 2020, Begini Masukan Fraksi Nasdem Amanat

Serahkan Rekomendasi LKPJ Gubernur 2020, Begini Masukan Fraksi Nasdem Amanat
Fraksi Nasdem Amanat DPRD Provinsi Gorontalo, saat Menggelar Konferensi Pers Terkait Hasil Rapat Paripurna Dalam Rangka LKPJ Gubernur Gorontalo Tahun 2020, di Ruang Fraksi, Kamis (6/5/2021). Foto: Hendra 60DTK

60DTK, Gorontalo – Penuntasan angka kemiskinan memang sudah menjadi PR yang berat bagi pemerintahan. Meskipun demikian, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Gorontalo tetap mendorong Pemerintah, untuk terus memberikan yang terbaik di dalam mengurangi angka kemiskinan.

“Kami bersyukur bahwa satu rekomendasi penting juga harus dilakukan audit perencanaan secara totalitas Provinsi Gorontalo, itu masuk di dalam rekomendasi LKPJ Gubernur Tahun 2020, dan itu adalah merupakan rekomendasi kita dari Fraksi Nasdem Amanat,” ungkap Ketua Fraksi Nasdem Amanat DPRD Provinsi Gorontalo, Yuriko Kamaru saat menggelar konferensi Pers, Kamis (6/5/2021).

Bacaan Lainnya
Serahkan Rekomendasi LKPJ Gubernur 2020, Begini Masukan Fraksi Nasdem Amanat
Fraksi Nasdem Amanat DPRD Provinsi Gorontalo, saat Menggelar Konferensi Pers Terkait Hasil Rapat Paripurna Dalam Rangka LKPJ Gubernur Gorontalo Tahun 2020, di Ruang Fraksi, Kamis (6/5/2021). Foto: Hendra 60DTK

“Kita tahu angka kemiskinan di Gorontalo masih sangat tinggi, tetapi dokumen dan dokumen perencanaan pembangunan siklus, anggaran yang ada ternyata belum memberikan dampak yang sesungguhnya terhadap penurunan angka kemiskinan,” sambungnya.

Sehingganya, perencanaan pengurangan angka kemiskinan benar-benar dilaksanakan. Kata dia, mengingat Provinsi Gorontalo sudah termasuk daerah termiskin ke lima di Gorontalo.

Baca Juga: Hadiri Apel Ketupat Otanaha 2021, Sopyan Puhi Sampaikan Ini

“Maka karena masuk di dalam rekomendasi untuk selanjutnya kami akan melakukan pengawasan terhadap perencanaan, sehingga apa yang terjadi adalah benar-benar fokus anggaran ini adalah untuk pembangunan Provinsi Gorontalo” tegasnya. (adv)

Pos terkait