Sutenty: Kampanye 25 September hingga 23 November

Sutenty: Kampanye 25 September hingga 23 November
Ketua KPU Bone Bolango,, Sutenty Lamuhu memberikan Keterangan Pers usai pengundian nomor urut pasangan calon bupati dan wakil bupati pada Pilkada 2024, Senin (23/9/2024). Foto: Hendra/60dtk

60DTK.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bone Bolango menggelar pengundian nomor urut pasangan calon bupati dan wakil bupati, Senin (23/9/2024).

Ketua KPU Bone Bolango Sutenty Lamuhu mengatakan, usai pengundian nomor urut ini pasangan calon akan melaksanakan kampanye mulai 25 September hingga 23 November 2024.

Bacaan Lainnya

“Setelah pengundian nomor urut, itu masuk pada tahapan pelaksanaan kampanye. Di dalam tahapan pelaksanaan kampanye, mulai 25 September dan akan berakhir pada 23 November 2024,” ujar Sutenty usai pengundian nomor urut.

Terkait dengan pengundian nomor urut ini lanjut Sutenty, merupakan bagian dari tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024.

“Pengundian nomor urut bagi pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bone Bolango ini merupakan bagian dari tahapan Pilkada Serentak 2024,” ujar Sutenty.

Sebelumnya, KPU menetapkan empat pasangan calon kepala daerah yang akan bertarung pada Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bone Bolango Tahun 2024.

Berikut ini nomor urut pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bone Bolango untuk Pilkada Serentak 2024:

  • Nomor Urut 1: Merlan Uloli – Syamsu Botutihe
  • Nomor Urut 2: Amran Mustapa – Irwan Mamesa
  • Nomor Urut 3: Ismet Mile – Risman Tolingguhu
  • Nomor Urut 4: Ishak Ntoma – Usman Hasan

 

Pos terkait