60DTK – OLAHRAGA: Babak perempat final Piala Asia 2019 yang berlangsung di Uni Emirat Arab sejak 24-25 Januari telah rampung pada dini hari tadi, Sabtu (26/01/2019).
Tiga Negara arab yakni Iran, Qatar, dan Uni Emirat Arab (UEA) serta Jepang yang bersal dari Asia Timur, memastikan langkahnya menuju semi final usai mengalahkan lawan-lawannya.
Pertandingan delapan besar dibuka dengan pertemuan antara Vietnam Vs Jepang. Vietnam yang merupakan wakil Asia Tenggara mampu memberikan kejutan pada Piala Asia edisi kali ini. Sayangnya, langkah mereka dihentikan oleh tim Samurai Biru dengan skor 0-1.
Bermain di Al Maktoum Stadiun pada 24 Januari lalu, kejadian menarik terjadi dalam pertandingan tersebut. Pada menit ke-24 melalui sepak pojok, kapten Jepang Maya Yoshida mampu menyundul bola kedalam gawang Vietnam yang di jaga oleh Dang Van Lam. Namun setelah melihat VAR, gol itu di anulir oleh wasit. Hal itu karena sebelum bola mengarah ke gawang, sebelumnya telah menyentuh lengan Maya Yoshida.
Jika di babak pertama Jepang dirugikan oleh VAR, di babak kedua justrus sebaliknya. Melalui VAR, akibat pelanggaran pemain Vietnam kepada Ristu Doan di kotak terlarang, wasit memberikan hadiah pinalti untuk Jepang pada menit 57. Ristu Doan yang menjadi algojo mampu mengkonversi menjadi gol. Berkat kemenangan 1-0 atas Vietnam, Jepang berhak melangkah ke semi final.
Partai ke dua Piala Asia 2019 yang berlangsung di Stadiun Mohammad Bin Zayed (25/1), Iran berhasil mengatasi perlawanan Cina dengan skor 3-0. Gol tersebut masing-masing dicatak oleh Mehdi Taremi (18’), Sardar Azmoun (31’) serta Karim Ansarifard (90’). Dengan kemenangangan ini, Iran melaju ke babak semi final.
Cina yang berusaha menguasai permainan dengan terus membangun serangan, pada menit 18 justru harus melihat bola berada dalam gawangnya sendiri. Alih-alih menyamakan kedudukan, pada menit 31 Cina kembali kebobolan.
Bahkan di penghujung pertandingan babak ke dua, barisan pertahanan Cina membuat kesalahan mengantisipasi bola. Hal itu tidak di sia-siakan oleh Mehdi Taremi. Ia memberikan umpan kepada Karim Ansarifard yang dengan tenang menceploskan bola ke gawang Cina dan menutup kemenangan Iran dengan skor 3-0.
Sementara itu, partai ke tiga antara Korea Selatan Vs Qatar yang dilaksanakan di Stadiun Syekh Zayed pada Jum’at (25/1), Qatar keluar sebagai pemenang. Gol tunggal dalam pertandingan itu dicetak oleh pemain Qatar Abdul Aziz Hatem pada menit 78.
Meskipun Korea Selatan menguasai jalannya pertandingan, mereka tidak mampu merubah keadaan hingga peluit berakhirnya babak kedua berbunyi. Dalam pertandingan tersebut, motor serangan Korea Selatan Son Heung-Min beberapa merepotkan pertahanan Qatar.
Bahkan 10 menit sebelum babak pertama berakhir, Korea Selatan masih terus menggempur pertahanan Qatar. Namun upaya yang di lakukan belum membuahkan hasil.
Terus melancarkan serang hingga babak kedua, Korea Selatan justru di kagetkan dengan gol Qatar pada menit 78. Korea Selatan terus berusaha untuk menyamakan kedudukan hingga menit akhir babak ke dua. Akan tetapi Qatar yang bermain dengan cukup baik, mampu mempertahankan kemenangan.
Pertandingan babak delapan besar di tutup oleh pertandingan menarik lainnya. Tampil di rumah sendiri dengan mendapatkan banyak dukungan dari suporter, Uni Emirat Arab membugkam Australia dengan skor tipis 1-0 pada jum’at (25/1).
Bertanding di Hazza Bin Zayed Stadiun, gol kemenang UEA di cetak oleh Ali Ahmed Mabkhout pada menit 68. Sebelumnya, pada menit 63 Autralia mampu mencetak gol. Sayangnya, gol Matthew Leckie di anulir oleh wasit. Hal itu karena sebelum mengirim umpan kepada Matthew Leckie, Apostolus Gianno sudah terjebak dalam posisi offside.
Dengan kemengan itu, UEA memastikan diri menemani Negara Arab lainnya yakni Iran dan Qatar yang lebih dulu lolos ke babak semi final.
Di babak semi final, Iran akan berhadapan dengan Jepang di stadiun Hazza Bin Zayed pada Senin 28 Januari 2019 Pukul 21.00 Wib. Sementara itu, Selasa 29 Januari Qatar akan menjajal kekuatan tuan rumah UEA di Stadiun Mohammed Bin Zayed pukul 22.00 WIB.
Penulis : Andrianto S.
Editor : Kasim A.