Badan Diklat Gorontalo Gelar Pelatihan BHD untuk ASN

Badan Diklat Provinsi Gorontalo Gelar Pelatihan BHD
Sekretaris Daerah Provinsi Gorontalo Darda Daraba (pertama dari kiri) menyaksikan penandatanganan MoU Penyelenggaraan Pelatihan di Bidang Kesehatan antara BPPK Makssar dengan Badan Diklat Provinsi Gorontalo, Senin (8/11/2021). Foto: Istimewa.

60DTK, Gorontalo – Badan Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) Provinsi Gorontalo menggelar Pelatihan Bantuan Hidup Dasar (BHD) untuk Aparatur Sipil Negara (ASN).

Pelatihan ini bekerjasama dengan Balai Besar Pelatihan Kesehatan (BBPK) Makassar bertempat di Aula Kampus II Badan Diklat, Kecamatan Tilong Kabila, Kabupaten Bone Bolango, Senin (8/11/2021).

Bacaan Lainnya

“Sangat disadari bahwa di dalam melaksanakan seluruh aktivitas bagi ASN, kesehatan menjadi hal yang sangat penting. Karena banyak sekali tugas dan kewenangan yang harus dilakukan oleh seluruh ASN,” jelas Kepala Badan Diklat Gorontalo, Sofian Ibrahim.

Sofian menambahkan, diberbagai kesempatan di tengah kesibukan yang sangat padat, pihaknya banyak menjumpai ASN yang jatuh sakit saat berada di tempat kerja. Karena kondisi yang tidak memungkinkan, ASN tersebut tidak diberi bantuan atau pertolongan pertama.

Badan Diklat Provinsi Gorontalo Gelar Pelatihan BHD
Sekretaris Daerah Provinsi Gorontalo Darda Daraba (pertama dari kiri) menyaksikan penandatanganan MoU Penyelenggaraan Pelatihan di Bidang Kesehatan antara BPPK Makssar dengan Badan Diklat Provinsi Gorontalo, Senin (8/11/2021). Foto: Istimewa.

Pelatihan BHD diikuti oleh ASN non pendidikan kesehatan di lingkungan Pemerintah Provinsi Gorontalo. Khususnya bagi ASN yang belum pernah mengikuti dan belum memiliki sertifikat pelatihan.

“Ada tiga materi yang akan diberikan yaitu materi dasar berupa kebijakan pelatihan kesehatan. Materi inti terdiri dari konsep BHD, identifikasi korban, identifikasi alur pertolongan korban, teknik bantuan hidup dasar dan teknik stabilitasi evakuasi dan mobilisasi pada korban,” tambah Sofian.

Sementara itu, Sekretaris Daerah Provinsi Gorontalo Darda Daraba mengapresiasi Badan Diklat dan BPPK Makassar yang sudah menggelar pelatihan ini. Ia menilai, pelatihan ini bisa meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) yang professional dan terampil.

“Untuk itu, kepada seluruh peserta Pelatihan BHD saya berpesan untuk fokus mengikuti pembelajaran dari narasumber, serta gunakan pelatihan ini sebagai media untuk menambah wawasan baru terkait pertolongan pertama kepada teman yang sakit, cedera maupun kecelakaan,” pinta Darda. (ksm)

Pos terkait