BPBD Gorontalo Bekali TRC Pengetahuan Dan Keterampilan Secara Profesional

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Gorontalo membekali Tim Reaksi Cepat (TRC) Gorontalo, Rabu (24/7/19) di Hotel Kawanua Manado, Sulawesi Utara. (foto:Istimewah)

60DTK – MANADO – Untuk mengoptimalkan penanganan terhadap bencana alam, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Gorontalo membekali Tim Reaksi Cepat (TRC) Gorontalo, Rabu (24/7/19) di Hotel Kawanua Manado, Sulawesi Utara.

Optimalisasi Tim Reaksi Cepat (TRC) diikuti oleh 30 peserta yang berasal dari BPBD kabupaten/kota se-Provinsi Gorontalo.

Bacaan Lainnya

”Mereka dibekali beragam keterampilan dan pengetahuan penanganan kebencanaan secara profesional,” jelas Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Provinsi Gorontalo, Sumarwoto.

BACA JUGA : Dinsos Tingkatkan Pemahaman Masyarakat Tentang UGB Dan PUB

Kaban BPBD mengungkapkan, optimalisasi Tim Reaksi Cepat ini sangat strategis karena kinerja TRC menggambarkan kepedulian pemerintah dalam penanggulangan bencana, TRC maknanya pemerintah peduli terhadap rakyatnya.

“ Tantangan yang dihadapi BPBD dalam penanggulangan bencana ke depan makin berat, untuk itu TRC perlu meningkatkan pengetahuan, keterampilan dan mentalnya, agar memiliki ketangguhan dalam melaksanakan tugas,” terang Sumarwoto.

BACA JUGA : Fish For Baby, Cara Forikan Cegah Stunting

Oleh karena itu pula, dengan kegiatan yang digelar selama tiga hari tersebut Sumarwoto meminta kepada seluruh peserta untuk mengikuti kegiatan ini dengan serius. Tanamkan rasa ikhlas dalam bekerja dan selalu jalin kerjasama baik di lingkungan internal maupun antar kabupaten/kota dengan provinsi, tandas Sumarwoto. (adv)

Sumber : Humas Gorontalo Prov 

Pos terkait