60DTK, Gorontalo – Beredarnya kabar akan dibangunnya Islamic Center atau Masjid raya di dekat Danau Limboto, sepertinya hanya sekadar kabar burung.
Pasalnya, informasi ini dibantah langsung oleh Ketua DPRD Provinsi Gorontalo, Paris Jusuf, karena hingga saat ini pun belum ada kepastian jelas akan lokasi dibangunnya tempat tersebut.
“Sesuai pembicaraan dengan Pak Gubernur untuk pembangunan Islamic Center, Masjid raya itu belum dibicarakan secara maksimal, jadi belum ada penentuan tempat, yang ada itu adalah panitia mau dibentuk, panitia untuk pembangunan Masjid itu, dan sementara mereka siapkan,” ungkap Paris saat diwawancarai, Minggu (23/04/2023).
Ia menambahkan, memang diharapkan Islamic Center tersebut akan dibangun di Kabupaten Gorontalo dekat Limboto, tapi harus disepakati dan butuh kajian yang mendalam soal hal-hal teknis lainnya. Ini juga yang menjadi salah satu faktor belum ditentukannya lokasi pembangunan.
Namun, lebih dari itu, pembangunan Islamic Center ini tidak menggunakan APBD, melainkan anggaran suka rela dari masyarakat Gorontalo.
Oleh karena itu, panitia yang terdiri dari unsur pemerintah dan stakeholder ini diharapkan dapat memaksimalkan kinerja dalam mengumpulkan anggaran.
“Untuk pembangunan Masjid raya itu tidak menggunakan APBD, itu diharapkan melalui anggaran diperoleh melalui bantuan-bantuan masyarakat. Oleh sebab itu dibentuk panitianya, sehingga panitia ini akan memaksimalkan pembangunan Masjid tersebut,” tandasnya. (adv)
Pewarta: Hendra Usman