Deprov Ingin Penerima Bantuan UEP Meningkat di Waktu Mendatang

Jajaran Komisi IV DPRD Provinsi Gorontalo melakukan monitoring perkembangan usaha penerima bantuan UEP di Desa Moutong, Kecamatan Tilongkabila, Bone Bolango, Sabtu (14/05/2022). (Foto: Istimewa)

60DTK, Bone Bolango – DPRD Provinsi Gorontalo ingin penerima bantuan usaha ekonomi produktif (UEP) dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Gorontalo melalui Dinas Sosial (Dinsos) akan mengalami peningkatan di waktu yang akan datang.

Keinginan lembaga legislatif ini diungkapkan oleh Espin Tulie usai jajaran Komisi IV DPRD Provinsi Gorontalo melakukan monitoring terhadap perkembangan usaha penerima bantuan UEP di Desa Moutong, Kecamatan Tilongkabila, Kabupaten Bone Bolango, Sabtu (14/05/2022).

Bacaan Lainnya

“Harapan kami program bantuan usaha ekonomi produktif ini akan ditingkatkan lagi dari tahun ke tahun,” ujar Espin.

Menurut Sekretaris Komisi IV tersebut, bantuan UEP sangat bermanfaat bagi para pelaku usaha yang tergabung dalam kelompok usaha bersama, guna mengembangkan usaha mereka. Apalagi, dalam dua tahun terakhir ekonomi mereka terpuruk akibat pandemi covid-19 yang melanda Provinsi Gorontalo.

“Selain membantu perekonomian masyarakat khususnya pelaku usaha, tidak menutup kemungkinan usaha-usaha yang dibantu oleh pemerintah ini juga akan membuka lapangan kerja sehingga dapat mengurangi pengangguran di Gorontalo,” kata Espin.

Lebih jauh, Politisi PDIP itu menjelaskan bahwa bantuan UEP merupakan program bantuan uang tunai senilai Rp2.500.000. Setiap pelaku usaha yang memenuhi syarat hanya bisa mendapat bantuan tersebut sebanyak satu kali saja.

“Bantuan ini istilahnya hanya permanen, hanya sekali diberikan kepada para pelaku usaha atau UMKM. Tidak secara terus-menerus, karena ini tujuannya hanya untuk pemulihan kembali ekonomi setelah terpuruk covid-19,” tandasnya. (adv)

 

Pewarta: Andrianto Sanga

Pos terkait