Gerakan Pasar Murah, Pemkot Gorontalo Penuhi Kebutuhan Masyarakat

Gerakan Pasar Murah, Pemkot Gorontalo Penuhi Kebutuhan Masyarakat
Wali Kota Gorontalo, Marten Taha, didampingi Wakil Wali Kota, Ryan Kono, saat melihat langsung kegiatan Gerakan Pasar Murah, yang dilaksanakan di kelurahan Tenda, Hulonthalangi, Senin (4/9/2023). Foto: Hendra/60dtk

60DTK, Kota Gorontalo – Pemerintah Kota Goorontalo melalui dinas pangan, melaksanakan Gerakan Pasar Murah (GMP) bersubsidi, di kelurahan Tenda, Kecamatan Hulonthalangi, Senin (4/9/2023).

Wali Kota Gorontalo, Marten Taha mengatakan GPM ini digelar dengan tujuan, permudah masyarakat untuk memperoleh bahan pangan di tengah kondisi kenaikan harga barang.

Bacaan Lainnya

“Maka kita memberikan solusi dengan menggelar gerakan pangan murah yang kami subsidi dari APBD. Artinya barang yang dibutuhkan itu tersedia, tapi karena harganya cukup mahal, makanya kita berikan subsidi, sehingga masyarakat hanya bisa memperoleh harga barang itu dengan 40 sampai dengan 50 persen,” ungkap Marten.

Marten memberikan contoh, misalnya beras jika harga normal yang dijual Rp12 ribu, maka di GPM tersebut masyarakat hanya cukup membayar Rp6 ribu saja, begitu pula dengan beras ukuran 5 kg yang dihargai Rp30 ribu saja.

“Misalnya beras-beras yang harga 12.000 premium itu mereka hanya bisa beli dengan harga Rp6000 atau Rp30.000/5 kg, nah dengan demikian mereka bisa memperoleh bahan itu dengan mudah, kita sesuaikan dengan daya beli masyarakat,” tegasnya.

Marten juga mengatakan, selain membantu pemenuhan kebutuhan masyarakat, GPM ini juga sebagai salah bentuk antisipasi pemerintah dalam menekan laju inflasi daerah.

“Ini adalah salah satu gerakan untuk mengatasi masalah inflasi, dan Alhamdulillah bagaimana disampaikan oleh Kepala Bank Indonesia tadi inflasi Kota Gorontalo bulan Agustus ini berada paling rendah di seluruh Sulawesi yaitu 2,02 yoy,” tandasnya. (adv/hnd)

Pos terkait