Gubernur Tetapkan Gorontalo Siaga Darurat Corona, ASN dan Siswa Bekerja dari Rumah

Gubernur Gorontalo Rusli Habibie. Foto : Salman/Humas.

60DTK – Kota Gorontalo : Gubernur Gorontalo Rusli Habibie menetapkan Provinsi Gorontalo siaga darurat corona. Keputusan itu diambil pemerintah di tengah-tengah wabahnya virus corona yang sudah menginfeksi lebih kurang dari 500 orang di Indonesia.

“Hari ini saya umumkan status siaga darurat non bencana alam untuk pencegahan dan penanganan virus corona ini”, ungkap Rusli, Minggu (23/03/2020).

Bacaan Lainnya

Rusli mengatakan, salah satu langkah kongkrit pemerintah dalam kondisi ini ialah mengeluarkan kebijakan untuk seluruh siswa SMA, SMK dan SLB se – Provinsi Gorontalo belajar dari rumah masing-masing. Kebijakan ini mulai berlaku tanggal 24 Maret hingga 04 April 2020.

“Hal lainnya tentang kebijakan untuk memberlakukan bekerja dari rumah bagi ASN di lingkungan Pemerintah Provinsi Gorontalo yang juga efektif berlaku mulai senin tanggal 23 Maret tahun 2020 teknis pelaksanaanya akan segeta ditindaklanjuti oleh Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Gorontalo”, jelasnya.

Rusli meminta, kebijakan ini hendaknya dipahami sebagai ikhtiar bersama mencegah virus corona. Ia berharap, setiap orang harus berada di rumah, tidak keluar daerah, dan menghindari keramaian atau kerumunan baik di pasar ataupun tempat kerumunan orang lainnya.

“Sekuat apapun upaya pemerintah, segigih apapun perawatan dari dokter mencegah wabah ini untuk tidak semakin luas, tidak akan pernah efektif tanpa peran Anda (masyarakat) semua”,  tukasnya. (adv)

Pos terkait