Keluarga Jadi Tonggak Pertama Pencegahan Stunting 

Suasana pelepasan balon sebagai bentuk peringatan Harganas ke-29 tahun 2022, di Kantor Wali Kota Gorontalo, Senin (18/07/2022). (Foto: Humas Gorontalo)

60DTK, Kota Gorontalo – Peran keluarga bagi anak-anak tidak hanya membina, memberikan sarana dan prasarana yang mereka butuhkan, hingga menanamkan nilai-nilai sosial, karakter, budaya dan lain sebagainya.

Selain itu, keluarga juga memiliki peran penting dalam merawat sekaligus menjaga kesehatan anak-anak. Keluarga disebut jadi tonggak pertama mencegah generasi penerus bangsa ini tidak terkena stunting.

Bacaan Lainnya

“Kunci keluarga adalah tonggak pertama yang harus mencegah terjadinya stunting,” ujar Wali Kota Gorontalo, Marten Taha saat apel Korpri yang dirangkaikan dengan peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke-29 di Kantor Wali Kota Gorontalo, Senin (18/07/2022).

Marten mengatakan, stunting sendiri merupakan kondisi gagal tumbuh yang terjadi pada anak akibat kekurangan gizi, infeksi berulang, serta kondisi lingkungan yang kurang mendukung.

“Keadaan seperti ini bisa berdampak pada fisik yang lemah dan kehidupan masa depan anak-anak kita,” jelasnya.

Lebih jauh, Ia berharap momen Hari Keluarga Nasional tahun ini menjadi momen tolok ukur bagi semua pihak dalam membangun keluarga bahagia, sejahtera, harmonis, dan angka stunting di Kota Gorontalo bisa turun-menurun.

“Atas nama pemerintah, masyarakat dan keluarga yang ucapkan selamat Dirgahayu Harganas tahun 2022,” tandas Marten. (adv)

 

Pewarta: Andrianto Sanga

Pos terkait