60DTK, Kabupaten Gorontalo – Pasca meninggalnya salah satu pembalap yang ikut dalam Kejuaraan Daerah (Kejurda) Balap Motor Bupati Gorontalo Cup 2022, polisi akan menyelidiki kelayakan Sirkuit Sang Profesor.
Kasat Reskrim Polres Gorontalo, Agung G. Samosir mengatakan, pihaknya akan memanggil dan meminta keterangan dari berbagai pihak baik panitia, ikatan motor indonesia (IMI) Provinsi Gorontalo maupun pemerintah daerah.
“Kita akan tanyakan apakah sirkuit ini layak atau tidak diselenggarakan event ini,” ungkap Agung usai pihaknya memasang polisi line di lintasan sirkuit yang menjadi lokasi kecelakaan, Sabtu (12/03/2022).
Agung mengungkapkan, jika nanti dari hasil pengusutan sirkuit tersebut dinyatakan layak, pihaknya akan mencabut polisi line yang sudah dipasang. Sebaliknya, jika pihak terkait tidak bisa bertanggung jawab, maka pihaknya akan menghentikan kegiatan tersebut.
Tidak sampai disitu, kata Agung, pihaknya juga akan mengusut bagaimana SOP yang diterapkan oleh pihak panitia dalam penyelenggaran event tersebut.
“Mungkin (pengusutan) ini selesai dalam waktu satu atau dua hari, atau sampai seminggu atau waktu yang tidak ditentukan,” bebernya.
Karena insiden ini masih dalam tahap penyelidikan, Ia juga meminta supaya kegiatan yang rencananya sampai esok hari ditunda sementara dulu.
“Ditunda sementara dulu, karena ini insiden merenggut nyawa orang,” pintanya.