60DTK – Bone Bolango : Konsep Mosalamu (Momen Obrolan Santai Anak Muda) menjadi cara KPU Bone Bolango untuk menyasar pemilih pemula jelang Pilkada 2020.
Konsep Mosalamu dikemas dalam bentuk diskusi santai bersama kaum milenial seperti yang terlihat di De Center Poin Bone Bolango, Rabu (05/02/2020).
Komisioner KPU Bonebol Sutenty Lamahu mengatakan, konsep ini merupakan hal yang baru. Sebab menurutnya, sosialisasi-sosialisasi seperti ini selalu dilakukan di ruang tertutup.
Sutenty menambahkan, Mosalamu akan digelar di masing-masing Dapil di Kabupaten Bone Bolango dan menghadirkan anak-anak muda untuk berbincang santai soal pemilu.
“Kami berencana, menggelar Mosalamu digelar tiap malam Kamis dan malam minggu. Dan akan mengundang anak-anak muda”, kata Susenty.
Sementara itu, Komisioner KPU Provinsi Gorontalo Sofyan Rahmola menilai, ini cara yang efektif dalam mensosialisasikan tahapan Pilkada 2020 khususnya di Bone Bolango.
“Kegiatan ini saya sampaikan adalah tadi hal yang baru. Kita biasanya kalau sosialisasi tatap muka di dalam ruangan. Terlalu formal dan dilakukan siang hari. Namun malam ini berbeda,” terang Sofyan. (rds)