Pemda Gorontalo Utara Mendukung Program EBT

Ridwan
Sekretaris Daerah Gorontalo Utara, Ridwan Yasin. (Foto: Usman 60DTK)

60DTK, Gorontalo Utara – Pemerintah Daerah Gorontalo Utara, sangat mendukung Program dari Perusahan Listrik Negara (PLN) Energi Baru Terbarukan (EBT).

Menurut Sekretaris Daerah, Ridwan Yasin, dengan memanfaatkan energi baru terbarukan yang berasal dari tanaman jenis lamtoro, gamal dan biofera ini, dinilai memiliki banyak manfaat. Salah satunya, perekonomian masyarakat yang ada di Desa tersebut meningkat.

Bacaan Lainnya

“Yang tadinya masyarakat hanya bercocok tanam jagung, di samping itu juga, masyarakat menanam kayu menjadi bahan bakar pengganti batu bara, termasuk juga Peternakan,” jelas Ridwan, saat dijumpai di ruang kerjanya, Kamis (16/07/2020).

Baca Juga: Disibukkan Dengan Program Sekda Jelajah Kemanusiaan, Ridwan Yasin Tidak Lupa Selesaikan Studi S3

Saat ditanya terkait dengan luas lahan yang diminta oleh pihak PLN sekitar 600 hektar tersebut, Ridwan menegaskan, bahwa sedianya itu dapat saja dipenuhi oleh Pemerintah Daerah jika dilihat dari struktur wilayah yang ada di Gorontalo Utara. Apalagi di dua kecamatan yang akan dijadikan tempat program EBT tersebut.

“Dapat saja dipenuhi. Kalau dilihat dari luas lahan di Gorontalo Utara. Ini cukup strategis. Apalagi di dua Kecamatan ini, Monano dan Anggrek,” tegasnya.

Baca Juga: Ridwan Yasin: Setiap Anak Harus Berwawasan Sejak Dini

Lebih lanjut Ridwan mengungkapkan, mendengar adanya program EBT ini, masyarakat yang ada di Kecamatan Sumalata juga meminta pemerintah, agar program tersebut bisa terlaksana di wilayah mereka.

“Nanti kita lihat perkembangannya. Saya kira PLN juga akan lebih respon ketika ada pengembangan kawasan penanaman. Karena ini sangat baik untuk memelihara debit air. Apalagi Gorut dengan rawan banjir, sehingga dengan penanaman ini akan meminimalisir banjir dan ekonomi juga akan meningkat,” pungkasnya. (adv)

 

 

Pewarta: Usman Dai

Pos terkait