Pengawas Pemilu Dapat Santunan Dari Bawaslu Gorontalo

Jaharudin Umar Ketua Bawaslu Provinsi Gorontalo. (16/12). Foto : Mohamad Efendi/60DTK.com

60DTK – Pemilu: Pengawas Pemilu yang tersebar di seluruh wilayah provinsi Gorontalo diberikan santunan oleh Bawaslu provinsi Gorontalo. Pengawas pemilu yang diberikan santunan tersebut sebanyak 24 orang yang tersebar di wilayah Gorontalo, Sabtu (11/5/2019).

Sebelum melakukan santunan, awalnya tim verifikasi dari Bawaslu Gorontalo telah melakukan verifikasi kepada sejumlah pengawas pemilu yang tersebar di wilayah Gorontalo, meliputi: Panwaslu Kecamatan; Panwaslu Desa, dan Pengawas TPS, yang termasuk dalam daftar pengawas yang sakit atau meninggal dalam menjalan tanggung jawab mereka selama pemilu 2019 berlangsung.

Bacaan Lainnya

Baca Juga: Terima Rekomendasi PSU Secara Mendadak, Bagaimana Kinerja Pengawas Pemilu ?

“Saya turut prihatin kepada pengawas pemilu yang sakit, kecelakaan, sampai meninggal dunia,” kata Tim Verifikasi Kepala Sekretariat Provinsi Gorontalo, Sapni Syahril.

Sapni juga mengatakan, negara akan memberikan apresiasi dan penghargaan kepada pengawas pemilu yang telah berjuang menjaga jalannya demokrasi yang baik dan aman.

“Selaku lembaga negara, Bawaslu provinsi Gorontalo memberikan santunan kepada seluruh jajaran Panwaslu kecamatan, Panwaslu desa, dan pengawas TPS sebanyak 24 orang,” ujar Sapni.

Ia pun turut berduka cita atas meninggalnya beberapa pengawas pemilu di tahun 2019. “Ada tiga orang meninggal dan sisanya luka sedang, semoga tugas yang dilaksanakan menjadi amal ibadah mereka”.

Santunan yang diberikan oleh Bawaslu Gorontalo, merupakan tanda jasa kepada pengawas pemilu yang telah menjaga lancarnya pemilu di Gorontalo. (rls)

Sumber: Hulondalo.id

Pos terkait