60DTK – Gorut : Salah satu bentuk keseriusan dalam mencegah penyebaran virus corona, Pemerintah Kabupaten Gorontalo Utara (Gorut) memperketat penjagaan seluruh pintu masuk seperti pelabuhan dan perbatasan Provinsi Gorontalo yang ada di wilayah Gorut.
Di Pelabuhan Anggrek misalnya, Sekretaris Daerah Gorontalo Utara mengatakan, sebagai salah satu penghubung atau akses masuk bagi warga dari luar daerah, pihaknya akan memperketat pengawasan pelabuhan tersebut.
“Saya bersama aggota DPRD Gorut juga bersama Tim Gugus Tugas, turun mengecek langsung posko pelayanan dipelabuhan Anggrek. Di mana, pelabuhan ini menjadi salah satu penghubung, sehingga pengawasan di pelabuhan ini perlu diperketat,” ujar Ridwan, Selasa (07/04/2020).
Ridwan menambahkan, Gorontalo termasuk Gorontalo Utara masih masuk dalam zona aman corona. Meski demikian, upaya memperketat penjagaan perbatasan dan pelabuhan terus ditingkatkan melalui Tim Gugus Tugas.
“Sudah banyak langkah pemda melalui upaya-upaya yang dilakukan oleh tim gugus. Antara lain, melakukan pemeriksaan lewat perbatasan dan pelabuhan-pelabuhan. Apalagi pelabuhan Anggrek,” tambah Ridwan.
Menghadapi pandemi corona ini, Ridwan berharap seluruh pihak terkait untuk saling berkoordinasi dengan baik dalam melakukan pengawasan di beberapa titik yang sudah di tetapkan oleh pemerintah.
“Tentu peran dari semua kalangan harus kita tingkatkan. Dan tentu saya berharap, kepada Tim Gugus tugas baik kesehatan, TNI dan Polri agar tetap bersiaga di wilayah perbatasan dan pelabuhan-pelabuhan yang menjadi tempat keluarnya para penumpang,” tukas Ridwan. (adv)
Pewarta : Usman Dai