Sosialisasikan Tahapan Pilkada 2024, KPU Bone Bolango Blusukan ke Pasar

Sosialisasikan Tahapan Pilkada 2024, KPU Bone Bolango Blusukan ke Pasar
Suasana Sosialisasi Tahapan Pilkada 2024 di salah satu pasar oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bone Bolango, Jumat (16/8/2024). Foto: Humas

60DTK.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bone Bolango gencar menyosialisasikan tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024.

Kali ini KPU Kabupaten Bone Bolango melakukan blusukan ke Pasar Jumat di Kelurahan Tumbihe, Jumat (16/8/2024).

Bacaan Lainnya

Komisioner KPU Bone Bolango, Idris Djou menjelaskan sosialisasi kali ini mengambil segmentasi umum. Targetnya adalah warga yang melakukan aktivitas di dalam pasar.

“Sosialisasi kali ini mengambil segmentasi umum , karena target dari sosialisasi kali ini adalah masyarakat umum yang melakukan aktivitas di dalam Pasar Jum’at,” ujar Idris.

Idris Djou menambahkan, metode sosialisasi ini sudah berlangsung di KPU seluruh Indonesia. Ini bertujuan agar warga yang melakukan aktivitas di dalam pasar bisa mendengar tahapan-tahapan Pilkada 2024.

“Agar Pilkada Tahun 2024 tersosialisasikan dengan baik. Khususnya kepada para pedagang pasar, pengunjung pasar dan masyarakat lainnya,” jelas Idris Djou.

Idris Djou berharap, semua informasi tahapan ini bisa tersampaikan dan warga memahami tahapan-tahapan pilkada dan menggunakan hak pilihnya pada 27 November mendatang.

Pos terkait