60DTK-Gorut : Bakti sosial Kwartir Cabang (Kwarcab) Pramuka Kab. Gorontalo Utara, mendapat respon baik dari masyarakat. Pasalnya, kegiatan tersebut dirangkaikan dengan pembagian sembako serta pengobatan gratis bagi masyarakat yang berkunjung.
Kali ini, giliran masyarakat Kwandang turut merasakan program tahunan Kwarcab Pramuka Gorut itu, yang berlangsung di halaman kantor Camat Kwandang, Rabu (04/12/2019).
BACA JUGA: Bakti Sosial Kwarcab Pramuka Gorut Dirangkaikan Dengan Saka Bhakti Husada
Sekda Gorontalo Utara Ridwan Yasin, juga selaku Ketua Kwarcab Pramuka Gorut menilai, respon ini akan menjadi tolak ukur baginya untuk kegiatan bakti sosial kedepan agar lebih ditingkatkan.
“Sehingga kedepan, ini menjadi ukuran kita dan terus kita tingkatkan. Kenapa ini dilakukan? Karena untuk membantu masyarakat kita, setidak-tidaknya baru menuju kesini saja mereka sudah senang hatinya”, jelas Ridwan disela-sela kegiatan itu.
BACA JUGA: Bakti Sosial NKRI Sudah Berlangsung 69 Kali
Ke depan, Ridwan mengajak masyarakat untuk sama-sama mendukung kegiatan tersebut. Sehingga, masyarakat tahu bahwa kegiatan pramuka bukan sekedar perkemahan dan semacamnya. Melainkan kegiatan pramuka ini dilaksanakan untuk membantu masyarakat.
“Ke depan, mari kita sama-sama dukung kegiatan ini. Karena, kami melihat bahwa kegiatan pramuka itu hanya dari tenda ke tenda. Saya ingin merubah itu, oke tenda ke tenda itu cukup penting! Tapi jauh lebih penting, kita harus bercampur baur dengan masyarakat dan mereka tahu, oh ini pramuka”, jelas Ridwan.
BACA JUGA: Bakti Sosial NKRI Peduli Sambangi Gorut
Di akhir wawancara, Ridwan berharap kepada masyarakat penerima bantuan bakti sosial, agar tetap semangat dalam menjalani hidup. Selain itu Ia juga mengimbau agar masyarakat jangan hanya melihat bantuan dari segi nilainya, melainkan dari segi keikhlasan dari pengurus Kwarcab Pramuka itu sendiri.
“Itu tadi yang saya katakan di sambutan, jangan lihat dari nilainnya. Tapi semata-mata dilihat dan diukur dari keikhlasan kami sebagai pengurus pramuka Kabupaten Gorontalo Utara”, pungkas Ridwan. (adv)
Penulis: Usman Dai
Editor: Kasim Amir