Begini Cara Mengetahui Kapan TV Analog Dimatikan di Wilayahmu

(Foto: Tekno Tempo.co)

60DTK, Gorontalo – Analog switch off (ASO) atau penghentian siaran tv analog untuk migrasi ke siaran tv digital, saat ini sudah memasuki tahap kedua. Untuk tahap dua ini direncanakan akan rampung pada 25 Agustus 2022.

Lalu, bagaimana cara mengetahui kapan tv analog dimatikan di wilayah yang kita tinggali? Caranya cukup mudah. Kiita hanya perlu mengunjungi situs yang telah disediakan oleh Kominfo, yakni di https://siarandigital.kominfo.go.id.Setelah masuk, kita akan langsung dihadapkan dengan pop up yang berisi hitung mundur penghentian siaran TV analog. Jadwal dan wilayah juga terpajang sesuai penerapan masing-masing ASO.

Bacaan Lainnya

Di halaman itu, kita hanya perlu mengetik nama kota atau kabupaten asal kita di kolom pencarian yang telah disediakan. Ingat, pencarian ini hanya untuk kabupaten dan kota, tidak sampai ke kelurahan atau tingkat lebih kecil lagi. Setelah itu akan muncul informasi kapan siaran TV analog dimatikan di wilayah tersebut.

Untuk diketahui, meski ASO tahap 1 sudah dilakukan pada 30 April kemarin, tetapi penerapannya baru sampai delapan kabupaten/kota, di antaranya: yaitu Riau (Kota Dumai, Kabupaten Bengkalis, Kabupaten Kepulauan Meranti), Nusa Tenggara Timur (Kabupaten Timur Tengah Utara, Kabupaten Belu, Kabupaten Malaka), dan Papua Barat (Kota Sorong, Kabupaten Sorong).

Pihak Kominfo mengungkapkan, suntik mati TV analog wilayah ASO tahap 1 akan terus diperluas seiring dengan distribusi set top box (STB) gratis TV digital.

Pos terkait