Debat Ke Dua Jadi Panggung Pembuktian Hendra Hemeto Pantas Jadi Wakil Bupati

Calon Wakil Bupati Gorontalo, Hendra S. Hemeto
Calon Wakil Bupati Gorontalo, Hendra S. Hemeto, Saat Mengikuti Debat Terbuka Putaran Ke Dua, Selasa (17/11/2020). Foto: Humas KPU Kabgor

60DTK, Politik – Debat terbuka putaran ke dua  menjadi ajang pembuktian bagi calon Wakil Bupati Gorontalo, Hendra S. Hemeto, bahwa dirinya patut menjadi Wakil Bupati. Pasalnya, jauh hari sebelum pelaksanaan debat, politisi Golkar tersebut dinilai tidak akan bisa banyak berbicara.

Nyatanya, pada Selasa (17/11/2020), Hendra Hemeto mampu membalikkan penilaian itu. Mulai dari sesi pemaparan dan pendalaman visi, misi, program, sesi tanya jawab, hingga sesi Closing Statement, Hendra terlihat sangat vokal dan menguasai tema debat.

Bacaan Lainnya

Baca Juga: Tak Hanya Milenial, Dukungan Kepada Paslon NDH Juga Datang Dari Emak-Emak

Tidak sampai disitu, meskipun debat Calon Wakil Bupati ini baru kali pertama diikuti, Hendra tampak tidak tegang saat berhadapan dengan para Calon Wakil Bupati lainnya, bahkan disiarkan langsung melalui TVRI, RRI, dan Radio Poliyama.

“Pemikiran orang, pasangan nomor 2 ini tidak akan bisa berbuat apa-apa (saat debat putaran kedua-red). Tapi kami menguasai apa yang menjadi visi, misi, paslon NDH untuk lima tahun kedepan,” ujar Hendra usai mengikuti debat.

Baca Juga: Dicky Gobel Optimis RA-DG Bawa Kabupaten Gorontalo Empat Kali Lebih Baik

Menurutnya, usaha yang Ia lakukan untuk menunjukkan bahwa dirinya juga mampu berbicara didepan publik adalah bukti keseriusan dirinya dan paslon NDH mengikuti perhelatan Pilkada tahun ini.

“Tidak hanya itu, ini juga bukti keseriusan kami untuk membawa kemajuan Kabupaten Gorontalo dua kali lebih baik dari hari ini,” tutupnya.

 

Pewarta: Andrianto S. Sanga

Pos terkait