60DTK, Kota Gorontalo – DPRD Kota Gorontalo meminta Pemerintah Kota (Pemkot) Gorontalo lebih cepat melaksanakan tender proyek infrastruktur yang masuk dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tahun anggaran 2023.
Permintaan itu disampaikan Ketua Komisi C, Irwan Hunawa usai memimpin rapat kerja evaluasi program kegiatan tahun anggaran 2022 dan rencana kerja tahun 2023 sejumlah organisasi pemerintah daerah (OPD) belum lama ini.
“Kami usulkan kepada OPD-OPD, ketika mempunyai anggaran yang perlu ditender, maka harus ditender dari awal, Januari dan Februari,” pinta Politisi Partai Golkar tersebut.
Irwan menegaskan percepatan proses tender proyek, khususnya di tahun 2023 ini, perlu dilakukan pemerintah daerah. Harapannya, pekerjaan-pekerjaan yang direncanakan ke depan bisa berjalan maksimal.
Irwan juga ingin pemerintah daerah menjadikan keterlambatan pekerjaan beberapa proyek infrastruktur yang didanai APBD Kota Gorontalo pada tahun anggaran 2022 maupun tahun-tahun sebelumnya, menjadi pembelajaran berharga.
“Beberapa kajian yang kami lakukan, salah satu yang menghambat (cepat terselesainya pekerjaan) karena OPD itu melakukan tender di triwulan kedua. Sehingga ini membuat kita keteteran, waktu pelaksanaannya sudah tidak bisa tercapai, dan pekerjaannya tidak bisa diselesaikan,” ungkapnya.
Lebih lanjut, Ia berharap permintaan lembaga legislatif ini mendapat perhatian serius dari pemerintah selaku lembaga eksekutif. Sebab, kata Irwan, keinginan mereka ini merupakan bagian dari tanggung jawab kepada masyarakat.
“Kita ingin apa yang kita suguhkan untuk masyarakat bisa (cepat) tercapai, apa yang kita cita-citakan terwujud, dan apa yang dikerjakan itu bisa diselesaikan,” tandasnya. (adv)
Pewarta: Andrianto Sanga