60DTK-Gorontalo: Menindaklanjuti instruksi Kementerian Sosial Republik Indonesia, Dinas Sosial Provinsi Gorontalo akan segera membangun dapur umum untuk korban bencana alam di Bolaang Mongondow Utara (Bolmut).
Hal ini disampaikan oleh Kepala Dinas Sosial Provinsi Gorontalo, Risjon Sunge, saat ditemui di ruang kerjanya, Senin (9/03/2020).
Baca juga: FOKMMA Galang Dana Untuk Korban Banjir Di Bolmut
“Kementerian Sosial melihat dan memandang yang paling siap untuk melayani korban bencana itu adalah Dinas Sosial Provinsi, maka mereka menghubungi kami untuk bisa membantu membuka dapur umum yang ada di Bolmong Utara,” ungkap Risjon.
Ia menjelaskan, usai mendapat izin dari Gubernur Gorontalo, kini pihaknya tinggal menunggu surat dari Kementerian Sosial terkait permintaan bantuan yang dibutuhkan oleh masyarakat Bolmut. Sementara itu, sore ini juga akan diturunkan 50 personel dari Tagana, dan 4 dari Dinas Sosial, langsung ke lokasi bencana.
Baca juga: Kemensos RI Serahkan Bantuan Senilai Rp1,16 Miliar Kepada Korban Banjir Di Gorontalo
“Iya, tinggal menunggu surat dari Menteri surat permintaan bantuan itu, kita sudah siapkan dapur umum, kemudian logistik dan anggota Tagana 50 orang, Dinsos 4 orang,” tegasnya.
Diketahui, pembangunan dapur umum ini akan berlangsung selama tiga hari ke depan, dan nantinya akan ada berbagai kebutuhan yang tersedia di sana, seperti pakaian, beras pangan, lauk – pauk, peralatan tidur, hingga peralatan mandi.
Pewarta: Hendra Setiawan