DPRD Kota Gorontalo Ajak Masyarakat Berdoa untuk Keselamatan Negeri

DPRD Kota Gorontalo Ajak Masyarakat Berdoa untuk Keselamatan Negeri
Sekretaris DPRD Kota Gorontalo N. R Monoarfa, Saat Diwawancara Awak Media. (Foto: Hendra 60DTK)

60DTK, Gorontalo – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Gorontalo, mengajak kepada seluruh masyarakat untuk sama-sama mendoakan Gorontalo terhindar dari segala bencana.

Hal itu sebagaimana disampaikan Sekretaris Dewan N. R Monoarfa, usai mengikuti pelaksanaan Du’a Lo Ulipu yang diselenggarakan Pemerintah Kota Gorontalo, dalam rangka mendoakan Gorontalo aman, damai dan terhindar dari segala bencana, Sabtu (17/4/2021).

Bacaan Lainnya

“Hari ini Pemerintah Kota Gorontalo menggelar Du’a Lo Ulipu. Artinya doa untuk negeri, doa untuk keselamatan negeri. itu baik itu negeri sendiri, maupun orang-orang di dalam negeri itu,” ungkap N. R Monoarfa saat diwawancara awak media.

Du'a Lo Ulipu yang diselenggarakan Pemerintah Kota Gorontalo
Suasana Du’a Lo Ulipu yang diselenggarakan Pemerintah Kota Gorontalo, Dalam Rangka Mendoakan Gorontalo Aman, Damai, Terhindar dari Segala Bencana, Dilaksanakan di Aula Bathayo Lo Yiladia, Sabtu (17/4/2021). Foto: Hendra 60DTK

“Pelaksana ini awalnya dari pemerintah, akan tetapi tidak menutup kemungkinan masyarakat juga melaksanakan. Walaupun secara pribadi ataupun secara kelompok, mungkin di masjid-masjid atau di tempat-tempat pengajian oleh kelompok-kelompok tertentu,” ajaknya.

Baca Juga: Gelar Du’a Lo Ulipu, Marten: Masyarakat Harus Menjunjung Tinggi Moral dan Akhlak

Ia menegaskan, manusia berkewajiban untuk tetap beriman kepada Allah Subhanahu Wa Ta’ala, Tuhan Yang Maha Kuasa, supaya bencana tidak diturunkan ke Gorontalo.

“Bencana ini salah satu ujian dari Allah, hal ini yang harus kita doakan bersama agar bencana-bencana tidak terjadi lagi di negeri kita, khususnya pada umumnya juga seluruh Indonesia, lebih khusus lagi Kota Gorontalo tercinta,” imbuhnya. (adv)

Pos terkait