Fikram Salilama Dukung Operasi Yustisi Masyarakat yang Belum Divaksin

Anggota DPRD Provinsi Gorontalo, Fikram Salilama. (Foto: Hendra 60dtk)

60DTK, Kota Gorontalo – Anggota DPRD Provinsi Gorontalo, Fikram Salilama menyampaikan dukungan terhadap kebijakan pemerintah yang melakukan operasi yustisi di beberapa tempat terkait masyarakat yang belum divaksin.

Menurutnya, apa yang dilakukan oleh petugas kesehatan, baik itu Satpol PP maupun Dinas Kesehatan adalah semata-mata untuk memastikan masyarakatnya aman dari covid-19.

Bacaan Lainnya
Anggota DPRD Provinsi Gorontalo, Fikram Salilama. (Foto: Hendra 60dtk)

“Justru saya mendukung itu, makanya masyarakat harus diberikan pemahaman bahwa vaksinasi ini untuk keselamatan semua. Pada prinsipnya tujuan pemerintah itu bagus, kenapa semua masyarakat digiring untuk vaksinasi demi untuk keselamatan,” ungkap Fikram saat diwawancara, Minggu (26/09/2021).

Oleh karena itu, Ia pun berharap seluruh masyarakat Provinsi Gorontalo bisa segera melakukan vaksinasi.

“Jadi untuk seluruh masyarakat Gorontalo agar segera melakukan vaksinasi. Mumpung vaksin gratis, nanti vaksin ini akan berbayar,” tegasnya.

Di sisi lain, Ia juga mengimbau agar masyarakat jangan percaya dengan berita bohong (hoaks) terkait vaksin.

“Jangan terpengaruh, karena itu adalah gerakan-gerakan memboikot kebijakan pemerintah untuk keselamatan masyarakat,” ujarnya.

“Jadi tolonglah saya mengharapkan kepada masyarakat jangan terpengaruh pada hoaks yang ada di media massa atau di media sosial,” tambahnya. (adv)

 

Pewarta: Hendra Setiawan

Pos terkait