60DTK – Kabupaten Gorontalo: Menghadapi Persidago di lag pertama babak 32 besar Piala Indonesia yang akan berlangsung di Gelanggang 23 Januari 1942 (28/01) mendatang, Persipura Jayapura akan tiba di Gorontalo besok Sabtu (26/01/2019).
Di Lansir dari Kompas.com (25/1), Ketua Umum Persipura Benhur Tomi Mano mengatakan, Persiapan tim Persipura yang akan menghadapi Persidago di ajang Piala Indonesia itu, sudah di mulai sejak 23 Januari. Mereka baru akan berangkat ke Gorontalo pada Sabtu besok (26/01).
“Untuk menghadapi Piala Indonesia, tim akan menjalani latihan pada Rabu sore (23/01). Dengan tim akan berangkat ke Gorontalo pada 26 Januari 2019,” jelas Benhur Tomi Mano di lansir dari Kompas.com.
Terkait dengan kedatangan tim yang berlaga di Liga 1 Indonesia tersebut, ketika di konfirmasi Sekretaris KONI Kabupaten Gorontalo Iskandar Bahsoan membenarkan hal itu.
“Rencananya begitu, besok mereka (Persipura) sampai di sini. Karena tim penyambutan sudah melapor ke pihak manajemen bahwa sudah mulai mempersiapkan mobil untuk penjemputan tim Persipura,” ujar Iskandar Bahsoan melalui via telefon pada Jum’at sore (25/1).
Iskandar juga menambahkan, tim Mutiara Hitam yang telah mengoleksi Empat gelar juara di kasta tertinggi Liga Indonesia ini, akan menginjak tanah Serambi Madinah pada siang atau sore hari.
“Itu tergantung penerbangan mereka (Persipura). Mereka akan berangkat dari Jakarta pagi hari. Mungkin tiba di Gorontalo siang atau sore hari besok,” tambah Sekretaris KONI.
Lebih lanjut, pihak panitia telah menyiapkan Hotel Grand Q untuk tempat tinggal tim Persipura selama berada di Gorontalo.
“Panitia sudah menyiapkan Hotel Grand Q, hanya untuk kepastiannya akan kembali di pantau pada besok hari. Karena Persipura ini di huni pemain profesional,” Tutur Iskandar.
Sementara itu, iskandar juga mengatakan kemungkinan setelah mendarat di Gorontalo, tim persipura baru akan menjalani uji coba lapangan pada hari Minggu (27/01).
“Kemungkinan besok mereka istrahat dulu, nanti pada hari minggu, 27 januari mereka akan uji coba lapangan dan akan bertanding pada tanggal 28,” Pungkas Iskandar Bahsoan.
Penulis : Andrianto S.
Editor : Kasim A.