60DTK, Gorontalo Utara – Pengerjaan Jalan yang dilaksanakan TNI lewat program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-109 di Gorontalo Utara, telah selesai. Bahkan hasilnya sudah dipantau langsung oleh Bupati Gorontalo Utara, Indra Yasin, Rabu (21/10/2020).
“Untuk kelanjutannya, peningkatan jalan ini sudah menjadi tanggung jawab pemerintah daerah. Akan tetapi, kita tetap kerja sama juga dengan TNI karena itu hasil pekerjaan dari mereka,” jelas Indra saat diwawancarai awak media di lokasi TMMD.
Baca Juga: Pembangunan Puskesmas Dan Rumah Dinas, Ridwan Minta Segera Dipercepat
Bupati mengatakan, pada pelaksanaan TMMD selanjutnya, pemerintah kembali memprioritaskan desa-desa yang dianggap terisolir.
“Kita juga akan memberikan kesempatan dan kebijakan, dengan cara bekerja sama untuk membuka jalur-jalur yang kami anggap terisolir di Gorontalo Utara,” sambungnya.
Tidak lupa, orang nomor satu di Gorontalo Utara itu, mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran TNI. Sebab, kehadiran mereka tidak hanya membangunkan jalan saja, tetapi juga turut melakukan beberapa kegiatan yang sangat mengedukasi, dan lebih khusus meningkatkan ekonomi masyarakat sekitar.
“Karena kehadiran mereka tidak saja membuka jalan, tapi juga ada kegiatan lain seperti penyuluhan – penyuluhan pendidikan kepada masyarakat dan termasuk membuka fasilitas – fasilitas lain yang ada di sini. Seperti wi-fi dan masih banyak lagi. Nantinya fasilitas itu, akan ditinggalkan oleh mereka untuk masyarakat desa iman dan sekitarnya,” lanjut Indra.
Baca Juga: Proses Perencanaan Pembangunan Di Gorontalo Utara Dapat Dipantau Lewat SIPD
Indra berharap, dengan dibukanya jalan ini segala aktivitas masyarakat bisa lebih mudah. Apalagi, dalam meningkatkan perekonomian, hasil kebun yang digarap oleh masyarakat setempat.
“Semoga arus barang dari atas maupun dari bawah ini sudah bisa lancar. Semua petani yang berkebun tidak lagi mengalami kesulitan ketika pemasaran. Dan hasil – hasil pertanian ataupun perkebunannya akan berjalan lancar,” pungkasnya. (adv)
Pewarta: Usman Dai