Jelang Nataru, Sitti Nurayin Sompie: Barang Haram dilarang Masuk Gorontalo

Jelang Nataru, Sitti Nurayin Sompie: Barang Haram dilarang Masuk Gorontalo
Anggota Komisi I DPRD Provinsi Gorontalo, Sitti Nurayin Sompie saat berada di ruang kerjanya, Senin (16/12/2024). Foto: Hendra/60dtk

60DTK.COM – Anggota Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah(DPRD) Provinsi Gorontalo, Sitti Nurayin Sompie menghimbau TNI/Polri mengamankan perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru).

Sitti menjelaskan, jelang perayaan Natal dan Tahun Baru 2025 berhubungan erat dengan aktivitas penyeludupan barang haram seperti minum beralkhol.

Bacaan Lainnya

“Karena biasanya di daerah-daerah perbatasan itu yang selama ini ada barang-barang haram yang masuk dari luar daerah, seperti minum beralkohol,” jelasnya, Senin (16/12/2024).

Sitti mengatakan, Komisi I DPRD Provinsi juga telah melakukan kunjungan di beberapa Polsek untuk memastikan kesiapan pengamanan Nataru.

“Memang kami kemarin sudah berkunjung di beberapa Polsek, kami mencari informasi tentang keamanan pasca Pilkada serta melihat persiapan mereka soal Nataru,” kata Sitti.

Hanya saja, Ia mengingatkan kepada pihak TNI/Polri untuk tetap siaga dan waspada terhadap tindakan yang merugikan, seperti menggangu umat Nasrani sementara beribadah natal.

“Lebih penting itu walaupun keamanan itu sudah dipersiapkan sebaik mungkin, itu tergantung dari masyarakat untuk terdepan mengamankan parayaan natal,” imbuhnya. (adv)

Pos terkait