Kota Gorontalo Masuk 5 Besar Terbaik Pencegahan Korupsi, Ini Kata Mucksin Brekat

Kota Gorontalo Masuk 5 Besar Pencegahan Korupsi Terbaik, Ini Kata Mucksin Brekat
Anggota DPRD Kota Gorontalo, Mucksin Brekat. Foto: Andi/60dtk.

60DTK.COM – Keberhasilan Kota Gorontalo menduduki peringkat lima terbaik nasional terkait pencegahan korupsi mendapat tanggapan positif dari DPRD Kota Gorontalo.

Wakil Ketua Komisi B DPRD Kota Gorontalo, Mucksin Brekat menyebut keberhasilan Kota Gorontalo itu merupakan suatu prestasi yang membanggakan.

Bacaan Lainnya

“Keberhasilan Kota Gorontalo masuk zona hijau tindakan korupsi ini merupakan ukiran prestasi yang patut kita banggakan,” kata Mucksin, Sabtu (21/5/2022).

Mucksin menambahkan, prestasi tersebut merupakan gambaran atas kinerja, pengelolaan dan penggunaan anggaran APBD oleh jajaran Pemerintah Kota Gorontalo maupun DPRD tidak perlu di ragukan.

“Prestasi ini juga menggambarkan bahwa kinerja pemerintahan di Kota Gorontalo itu bersih dan tanpa cacat,” ujar Mucksin.

Ke depan Mucksin ingin tersebut bisa di pertahankan oleh Kota Gorontalo. Tidak sampai di situ, Mucksin bahkan sangat berharap berbagai penghargaan akan terus di raih oleh pemerintah daerah.

“Harapannya Kota Gorontalo akan mengukir prestasi yang lebih dari sekarang, sehingga perlahan-lahan masyarakat akan menikmati manfaat pembangunan dari prestasi yang di peroleh pemerintah, terutama dalam pengentasan kemiskinan,” tandasnya.

Kota Gorontalo mendapat nilai 96 dari KPK terkait reformasi birokrasi dalam skema koordinasi, supervisi dan pencegahan korupsi yang dilakukan melalui Monitoring Center for Prevention atau MCP.

Skor itu membuat Kota Gorontalo menduduki posisi pertama di Provinsi Gorontalo.

Skor ini juga membawa Kota Gorontalo masuk lima besar kategori Kota, peringkat 26 seluruh Provinsi, Kabupaten dan Kota se Indonesia. (and)

Pos terkait